Konten dari Pengguna

Macam-macam Kopi di Indonesia yang Disukai Turis

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
1 Maret 2023 19:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ilustrasi macam-macam-macam kopi/ Sumber gambar: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi macam-macam-macam kopi/ Sumber gambar: Pexels
ADVERTISEMENT
Macam-macam kopi yang tumbuh di Indonesia sangat banyak. Selain sebagai negara agraris, Indonesia juga terkenal sebagai pemilik tanah yang subur. Sehingga tanaman apa pun bisa mudah tumbuh. Salah satunya adalah kopi.
ADVERTISEMENT
Kopi merupakan tanaman yang tumbuh di daerah pegunungan atau dataran tinggi. Berikut adalah jenis-jenis kopi yang ditanam oleh para petani Indonesia.

Macam-Macam Kopi di Indonesia yang Disukai

Macam-Macam-macam kopi/ Sumber gambar: Pexels

1. Kopi Robusta

Kopi Robusta memiliki peminat yang lebih banyak dibandingkan jenis kopi lainnya. Hal ini dikarenakan kopi Robusta memiliki daya tahan atau adaptasi yang lebih tinggi.
Selain karena faktor tersebut, wilayah yang diperlukan untuk menanam kopi Robusta tidak terlalu tinggi. Ia bisa tumbuh di tempat yang lebih rendah jika dibandingkan dengan kopi Arabika.
Berdasarkan paparan Ir.Edy Panggabean yang ada di dalam buku Pintar Kopi, bahwa produksi kopi Robusta dalam satu tahunnya mencapai 800-2000 kg/hektare.
Harga kopi Robusta mulai dari Rp88.000.

2. Kopi Arabika

Kopi Arabika merupakan jenis kopi pertama yang dibudidayakan di Indonesia. Untuk mendapatkan hasil kualitas yang baik, kopi Arabika harus ditanam di ketinggian 1.000-2.100 meter.
ADVERTISEMENT
Oleh karena hal tersebut, kopi Arabika hanya tersebar di daerah-daerah dataran tinggi. Seperti Provinsi Lampung, Provinsi Sumatra Utara, Provinsi Aceh, dan beberapa provinsi di Jawa dan Bali yang berdataran tinggi.
Karakteristik yang mencolok dari kopi Arabica adalah; Bentuknya kecil dan lonjong, ujung kopinya mengkilap, jika dikeringkan terlalu berlebihan ia akan retak, dan ketika diolah biji arinya bisanya masih menempel.
Harga kopi Arabica mulai dari Rp95.000.

3. Liberika

Jenis Liberika ini mulai langka diproduksi di pertanian Indonesia. Hal ini dikarenakan penyusutan yang dialami dari biji kopi basah menjadi kering sangat besar. Jika dihitung secara presentase, bobot kopi kering hanya 10 persen dari bobot kopi basah.
Selain karena permasalahan tersebut, kopi Liberika juga susah untuk dikembangkan di Indonesia. Hal ini dikarenakan tingkat rendeman untuk menumbuhkan bibit baru hanya sekitar 10 sampai 12 persen saja.
ADVERTISEMENT
Secara karakteristik dan ciri-ciri kopi Liberika hampir sama dengan kopi Arabika. Secara genetika, kopi Liberika memang dikembangkan dari kopi Arabika.
Harga kopi Liberika per kilo mulai dari Rp160.000.
Itulah macam-macam kopi di Indonesia yang disukai oleh para turis.