Konten dari Pengguna

Makanan Iguana agar Cepat Besar dan Tetap Sehat saat Dipelihara

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
15 Mei 2024 22:25 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Makanan Iguana agar Cepat Besar. Foto: dok. Unsplash/Orlando Madrigal
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Makanan Iguana agar Cepat Besar. Foto: dok. Unsplash/Orlando Madrigal
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Makanan iguana agar cepat besar adalah asupan yang penting untuk diketahui bagi pemilik iguana. Pasalnya, pemberian makanan yang tepat membantu iguana tumbuh besar dengan cepat.
ADVERTISEMENT
Selain itu, juga membuat iguana senantiasa sehat tanpa perlu khawatir terpapar penyakit yang membahayakan kesehatan iguana.

Makanan Iguana agar Cepat Besar

Ilustrasi Makanan Iguana agar Cepat Besar. Foto: dok. Unsplash/Sebastian Rodriguez
Iguana dikenal sebagai salah satu jenis reptil yang banyak dipelihara. Agar iguana yang dipelihara tetap sehat dan lincah, pemilik perlu tahu bagaimana cara memeliharanya. Salah satu cara memeliharanya adalah dengan memberikan makanan yang tepat untuk iguana.
Dikutip dari buku berjudul Petunjuk Praktis Memelihara Iguana yang ditulis oleh Ayu Hapsari (2023: 34), agar iguana tetap sehat, pemilik perlu memberikan makanan yang sehat dan mengandung gizi seimbang.
Di habitat aslinya, iguana adalah hewan herbivora. Meski begitu, iguana rupanya juga mengonsumsi serangga.
Hal tersebut dilakukan iguana untuk membantunya memenuhi kebutuhan gizi dan protein yang hanya terkandung dalam serangga. Serangga yang dikonsumsi ini biasanya diperoleh iguana dari tumbuhan yang dimakannya.
ADVERTISEMENT
Untuk membantu iguana cepat tumbuh besar, berikut adalah rekomendasi makanannya.

1. Buah-buahan

Sebagai hewan herbivora, iguana sangat menyukai buah-buahan untuk makanan utamanya. Makanan ini juga sangat bagus untuk pertumbuhannya sehingga iguana dapat tumbuh besar dengan cepat.
Pemilik dapat memberikan buah, seperti pisang, plum, pepaya, melon, pir, semangka, buah sawo, apel, mangga, atau bahkan jambu biji. Untuk memudahkan iguana mengonsumsinya, jangan lupa potong buah hingga kecil-kecil.

2. Sayuran

Agar bunglon tumbuh besar dengan cepat, beri iguana tambahan makanan yang bergizi, yakni sayuran. Ada banyak sekali jenis sayuran yang baik untuk pertumbuhannya, yaitu wortel, kentang, jagung, labu kuning, paprika manis, ubi jalar, dan sebagainya.
Selain itu, sayuran hijau juga dapat diberikan, seperti caisim, kangkung, dan selada. Sebelum memberikannya, pastikan sayuran telah dicuci bersih agar pestisida yang ada di sayuran tidak meracuni iguana.
ADVERTISEMENT

3. Serangga

Asupan protein hewani dapat dipenuhi dengan memberikan iguana serangga. Contohnya, seperti jangkrik dan belalang. Selain itu, ulat hongkong juga dapat diberikan bagi iguana agar iguana cepat besar.
Itu dia beberapa jenis makanan iguana agar cepat besar dan tumbuh dengan sehat. Semoga bermanfaat. (DAP)