Konten dari Pengguna

Memahami Penyebab Ikan Channa Jamuran dan Cara Mencegahnya

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
12 Agustus 2023 23:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi penyebab ikan channa jamuran. Sumber: andri/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi penyebab ikan channa jamuran. Sumber: andri/pexels.com
ADVERTISEMENT
Jamur atau white spot adalah masalah yang kerap terjadi ikan gabus (channa). Adapun penyebab ikan channa jamuran adalah karena kualitas air akuarium yang terlalu keruh.
ADVERTISEMENT
Fauziati dan Yulianti dalam Jurnal Marikultur menyeburkan bahwa penyebab ikan jamuran bisa dikarenakan adanya serangan virus.
Untuk memahami lebih dalam tentang penyebab ikan channa jamuran dan cara mencegahnya, baca artikel ini sampai habis.

Penyebab Ikan Channa Jamuran

Ilustrasi penyebab ikan channa jamuran. Sumber: riza/pexels,com
White spot atau jamur adalah jenis pada ikan channa yang dapat menyebabkan timbulnya bintik-bintik putih pada tubuhnya.
Masalah jamuran tersebut bisa disebabkan oleh berbagai faktor, antara lain:
Ikan channa yang mengalami jamuran biasanya akan mengalami hilangnya nafsu makan, menjadi pasif dan enggan bergerak, hingga meningkatkan risiko kematian.
ADVERTISEMENT

Cara Mencegah Ikan Channa Jamuran

Ikan channa yang mengalami jamuran dapat meningkatkan risiko kematian. Oleh sebab itu, penyakit ini perlu dicegah agar tidak menjangkiti tubuh ikan channa. Adapun cara mencegah ikan channa jamuran adalah sebagai berikut.

1. Menguras Air

Salah satu cara mencegah ikan channa jamuran adalah dengan menguras air secara rutin dan menggantinya menggunakan air bersih.
Pengurasan ini bisa dilakukan sebanyak 25% dari total air dalam akuarium saja untuk menghilangkan parasit yang menjadi penyebab ikan channa jamuran.

2. Menggunakan Air Mengalir

Cara mencegah ikan channa jamuran lainnya adalah dengan menggunakan air mengalir pada kolam. Tujuannya adalah agar kotoran dalam air tidak mengendap yang bisa memicu pertumbuhan parasit atau bakteri.
Supaya air pada aquarium atau kolam selalu terjaga kebersihannya, sebaiknya gunakan air mengalir dan pembuangan otomatis agar air selalu terganti.
ADVERTISEMENT

3. Memilih Makanan yang Tepat

Cara mencegah ikan channa jamuran selanjutnya adalah memilih makanan yang tepat. Setiap pemilik harus memberikan makanan yang bersih, bernutrisi, serta aman bagi ikan channa.
Biasanya ikan channa kerap memakan ikan-ikan kecil yang hidup. Namun, sebelum memberikannya, sebaiknya pakan hidup harus disterilkan terlebih dulu untuk menghindari penyakit yang tidak diinginkan, seperti jamuran.

4. Meningkatkan Kadar Oksigen pada Akuarium

Cara mencegah ikan channa jamuran yang terakhir adalah dengan meningkatkan kadar oksigen pada akuarium. Pasalnya, penyakit jamur ini bisa mengganggu pernapasan ikan channa.
Maka dari itu, untuk mencegah masalah jamuran pada ikan channa, kadar oksigen dalam akuarium perlu ditingkatkan menggunakan batu udara atau aerator.
Demikian informasi mengenai penyebab ikan channa jamuran dan cara mencegahnya. [ENF]