Mengenal Asal Ikan Guppy Lengkap dengan Ciri Khasnya

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
6 Juni 2024 23:13 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Ikan Guppy Berasal dari. Foto: dok. Unsplash/Worachat Sodsri
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Ikan Guppy Berasal dari. Foto: dok. Unsplash/Worachat Sodsri
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ikan guppy berasal dari Kepulauan Karibia dan Amerika Selatan. Ikan ini dikenal sebagai salah satu jenis ikan hias yang banyak dipelihara bagi para pencinta ikan. Ikan hias satu ini juga memiliki ciri khas yang tak dimiliki jenis ikan hias lainnya.
ADVERTISEMENT

Asal Ikan Guppy beserta Ciri Khas yang Dimilikinya

Ilustrasi Ikan Guppy Berasal dari. Foto: dok. Unsplash/Kyaw Tun
Ikan guppy merupakan jenis ikan hias yang cukup populer di kalangan penggemar ikan hias. Ikan ini memiliki bentuk dan warna sisik serta sirip yang cantik.
Dikutip dari dalam buku berjudul Manfaat Memelihara Ikan Hias yang disusun oleh Farzan Ghazi (2021: 9), ikan guppy adalah spesies ikan hias yang memiliki bentuk mirip dengan ikan cupang. Ikan guppy dikenal sebagai ikan hias yang memiliki ukuran tubuh yang cenderung kecil jika dibandingkan dengan ikan hias lainnya.
Maka dari itu, ikan guppy banyak dipelihara di dalam akuarium kecil. Selain tak membutuhkan ruang yang terlalu besar, ikan guppy juga banyak dipelihara sebab ikan ini relatif mudah beradaptasi di berbagai kondisi air.
ADVERTISEMENT
Umumnya suhu air yang ideal untuk memelihara ikan guppy yaitu berkisar antara 10 sampai 26 derajat celcius. Ikan guppy berasal dari Kepulauan Karibia dan Amerika Selatan.
Mengutip dari buku berjudul Cara Mudah Budidaya Ikan Guppy dengan Ember yang ditulis oleh Budiati (2021: 4), ikan guppy merupakan salah satu jenis ikan tropis yang dapat ditemukan di berbagai negara penjuru dunia.
Habitat ikan guppy adalah air tawar atau air payau. Ikan guppy memiliki berbagai macam keunikan, salah satunya adalah ikan guppy jantan yang umumnya memiliki warna sisik yang lebih beragam dibandingkan dengan ikan guppy betina.
Lebih lengkap, berikut ini adalah keunikan dan ciri khas yang dimiliki ikan guppy:
ADVERTISEMENT
Penjelasan mengenai ikan guppy berasal dari Kepulauan Karibia dan Amerika Selatan yang disajikan dalam artikel ini dapat dijadikan sebagai pengetahuan tambahan yang bermanfaat bagi para pencinta ikan guppy. (DAP)