Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Mengenal Ciri dan Bentuk Pola Ekor Murai Bordan yang Khas
4 September 2023 19:31 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Burung murai bordan merupakan jenis burung hasil persilangan murai batu borneo dan murai batu medan. Karena hasil persilangan, pola ekor murai bordan juga memiliki ciri khusus.
ADVERTISEMENT
Tujuan perkawinan silang ini adalah untuk menghasilkan anakan dengan kualitas yang lebih baik dari induknya. Ciri fisik murai batu bordan pun hampir sama dengan jenis murai batu lainnya.
Inilah ciri dan bentuk pola ekor murai bordan yang penting diketahui khususnya oleh pemula.
Ciri-ciri dan Bentuk Pola Ekor Murai Bordan
Tak jauh berbeda dari murai batu pada umumnya, murai bordan mempunyai panjang 20-25 cm dan berat kurang lebih 60-80 gram. Ciri khas murai bordan terletak pada bulu-bulunya yang memiliki garis putih memanjang.
Burung bersuara merdu tersebut juga mempunyai pola ekor yang akan terlihat lebih jelas ketika sedang berkicau atau beraktivitas.
Melansir situs repository.ipb.ac.id, murai batu termasuk golongan the best song birds atau burung dengan suara kicau terbaik sehingga banyak diminati untuk diikutsertakan dalam kontes.
ADVERTISEMENT
Berikut ciri serta bentuk pola ekor murai bordan yang khas dan perlu diketahui.
1. Ciri Murai Bordan
Seperti telah dibahas sebelumnya bahwa murai bordan adalah jenis burung hasil perkawinan silang murai borneo serta medan. Karena itulah burung murai bordan tentu mempunyai ciri fisik yang merupakan perpaduan keduanya.
Murai borneo sangat mudah dikenali karena sering menggembungkan bulu dadanya tatkala berkicau atau bertemu lawan. Sementara murai batu medan memiliki suara lantang bervariasi, postur yang besar, gagah, proporsional, dengan ekor panjang menjuntai.
Keunggulan murai batu bordan sendiri terletak pada mental tarung tinggi, variasi kicau lebih banyak, kepala menekan ke bawah saat berkicau atau sesekali naik turun.
2. Pola Ekor Murai Batu Bordan
Pola bagian sisi ekor murai bordan, terdapat ekor terpanjang dan tampak berupa garis putih pada kedua sisi ekor yang jelas dan simetris.
ADVERTISEMENT
Pola bagian tengah ekor murai bordan memiliki pola bagian tengah tampak tidak terlalu lebar dan lebih sederhana dibandingkan yang ada pada ujung ekor.
Tiap bulu ekor bordan juga mempunyai pola menarik yaitu garis putih memanjang dari pangkal sampai ujung bulu.
Pola ekor murai bordan sangat indah dan akan tampak lebih jelas saat burung beraktivitas. Pola inilah yang menjadi salah satu daya tarik murai bordan di kalangan para penyuka burung kicau. (DN)