Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.2
Konten dari Pengguna
Mengenal Jambu Madu Deli dan Cara Budidayanya yang Tepat
13 Mei 2024 20:05 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Apa itu jambu madu deli? Ini merupakan jenis jambu air atau tanaman buah dengan rasa manis seperti madu. Warnanya yang hijau mengkilap membuat tampilan buah ini kian sempurna.
ADVERTISEMENT
Berikut penjelasan tentang apa itu jambu madu deli serta cara budidayanya yang mudah dilakukan.
Apa Itu Jambu Madu Deli?
Dalam situs repository.unsoed.ac.id, jambu madu deli merupakan jambu air asal Medan yang mempunyai rasa manis layaknya madu.
Buah ini mempunyai nilai ekonomi tinggi dan diminati oleh berbagai kalangan. Tidak heran apabila banyak orang berusaha untuk melakukan budidaya jambu madu deli.
Buah unggul tersebut saat ini menjadi primadona bagi para penghobi tanaman. Hal ini disebabkan kelebihan yang dimilikinya. Mulai dari sisi perawatan yang relatif mudah, lekas berbuah, ukuran besar, rasa manis, hingga produktivitas yang amat tinggi.
Bahkan, jambu madu deli disebut-sebut dapat berbuah sepanjang tahun atau tak kenal musim dengan perawatan yang intensif.
ADVERTISEMENT
Jambu air madu deli mempunyai rasa yang sangat manis dengan ukuran jumbo serta warna hijau segar. Bobotnya bisa mencapai 200-300 gram. Kendati termasuk varietas jambu air unggulan di Indonesia, popularitasnya dapat dikatakan jauh dari jenis jambu air unggulan lainnya.
Jambu air madu deli mempunyai nama latin Syzygium aqueum. Jambu ini tidak berbiji, dagingnya cukup padat serta mengandung air juga vitamin C tinggi. Tak heran bila buah ini cocok dikonsumsi tiap hari guna memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh.
Varietas jambu unggulan ini pun dapat ditanam di dataran rendah atau tinggi dan akan mulai berbuah saat berusia satu tahun. Namun, jambu madu deli baru berbuah lebat ketika telah berumur lebih dari dua tahun.
ADVERTISEMENT
Cara Budidaya Jambu Madu Deli dalam Pot
Berikut adalah cara budidaya jambu madu deli dalam pot:
1. Pemilihan bibit
Pilih bibit jambu berkualitas. Umumnya, jambu madu deli diperbanyak dengan cara vegetatif, baik lewat cangkok maupun stek.
2. Media tanam
Buatlah media tanam dengan komposisi tanah subur dan pupuk kandang 1:1. Jika sudah siap, masukkan media tanam ke dalam pot.
3. Penanaman
Masukkan bibit ke dalam lubang tanam di pot, lalu tutup dengan tanah, dan siram secara rutin.
4. Pemupukan
Untuk memenuhi kebutuhan unsur hara tanaman, lakukan pemupukan secara rutin sebulan sekali. Gunakan pupuk anorganik yang mempunyai kandungan fosfor, nitrogen, serta kalium lengkap.
5. Pemanenan
Tanaman ini mulai berbuah di usia 1,5-2 tahun. Namun, bisa berbuah maksimal ketika umurnya menginjak 3-4 tahun.
Demikian penjelasan tentang apa itu jambu madu deli dan cara budidayanya yang tepat. Jambu ini termasuk salah satu varietas unggul yang diminati dan mulai banyak dibudidayakan. (DN)
ADVERTISEMENT