Konten dari Pengguna

Mengenal Perbedaan Ikan Dori dan Patin beserta Kandungannya

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
22 Juli 2024 21:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Perbedaan Ikan Dori dan Patin. Foto: dok. Unsplash/YeeLoon L.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Perbedaan Ikan Dori dan Patin. Foto: dok. Unsplash/YeeLoon L.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Perbedaan ikan dori dan patin menjadi informasi penting yang perlu diketahui sebelum membeli ikan. Selain itu, pengetahuan ini juga dapat membantu masyarakat dalam membedakan dan mengenali dari ciri-ciri kedua jenis ikan ini.
ADVERTISEMENT

Perbedaan Ikan Dori dan Patin beserta Kandungan Nutrisi di Dalamnya

Ilustrasi Perbedaan Ikan Dori dan Patin. Foto: dok. Unsplash/engin akyurt
Mengutip dari buku Panduan Mudah Memilih Ikan Segar untuk Dimasak yang disusun oleh Erlita Mega (2024: 12), ikan dori merupakan jenis ikan konsumsi yang sering dijumpai pada olahan fish and chips. Ikan dori memiliki daging yang berwarna putih dan teksturnya sangat lembut.
Penjelasan mengenai ciri khas ikan dori juga dibahas dalam buku Teknologi Pengolahan Pada Industri Ikan Dan Hasil Laut oleh Sudarminto Setyo Yuwono, dkk. (2020: 3), ikan dori atau biasa dikenal ikan john dory serta memiliki nama latin Zeus faber ini merupakan ikan yang berasal dari perairan laut dingin kawasan Australia.
Biasanya, ikan dori ditemukan di kedalaman 5 sampai 360 meter. Berbeda dengan ikan patin, ikan patin memiliki daging yang memiliki aroma agak berbau lumpur atau muddy.
ADVERTISEMENT
Ikan dori umumnya digunakan sebagai bahan baku untuk pengolahan aneka produk makanan siap saji. Ikan ini memiliki tekstur daging yang halus dan hampir mirip dengan ikan patin.
Hal ini membuat ikan dori sering kali disamakan dengan ikan patin, namun begitu kedua jenis ikan ini berbeda. Apa saja perbedaan ikan dori dan patin? Berikut penjelasannya.

1. Kandungan Protein

Perbedaan pertama antara ikan patin dan ikan dori adalah kandungan proteinnya. Kandungan protein ikan dori sebanyak 11 gram, sedangkan ikan patin mengandung protein sebanyak 17 gram.

2. Kandungan Lemak

Meski protein ikan patin lebih tinggi dibandingkan dengan ikan dori, ikan patin mengandung lemak yang lebih tinggi, yaitu sekitar 6,6 gram, sedangkan ikan dori mengandung lemak sebesar 4,1 gram.
ADVERTISEMENT

3. Habitat

Selain kandungannya, perbedaan antara ikan patin dan ikan dori adalah habitatnya. Ikan patin hidup di air tawar, sedangkan ikan dori hidup di laut.

4. Aroma

Perbedaan habitat ini membuat kedua jenis ikan tersebut memiliki aroma yang berbeda. Ikan patin memiliki aroma lumpur, sementara ikan dori aromanya lebih segar.

5. Ciri Fisik

Untuk ciri fisiknya, ikan dori cenderung berwarna cokelat dan putih dengan motif belang pada sisik yang ada pada tubuhnya. Tak hanya itu, ikan dori juga memiliki tulang sirip panjang dan tajam.
Sementara itu, ikan patin memiliki tubuh berwarna hitam keabuan dan putih perak di bagian perutnya. Ikan patin memiliki kepala kecil dengan tubuh yang besar dan ekor yang kecil.
Itu dia sederet perbedaan ikan dori dan patin yang menarik untuk dikenali sebelum membeli ikan. (DAP)
ADVERTISEMENT