Konten dari Pengguna

Mengetahui 4 Penyebab Kucing Botak dan Cara Mengatasinya

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
18 Agustus 2023 15:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi penyebab kucing botak. Sumber: Inge Wallumrød/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi penyebab kucing botak. Sumber: Inge Wallumrød/pexels.com
ADVERTISEMENT
Bulu kucing rontok hingga menyebabkan kebotakan adalah kondisi yang bisa terjadi akibat masalah kesehatan anabul. Adapun salah satu penyebab kucing botak adalah penggunaan sampo yang terlalu sering.
ADVERTISEMENT
Nurdiawan dan Pangestu dalam Penerapan Sistem Pakar dalam Upaya Meminimalisir Resiko Penularan Penyakit Kucing menyebutkan bahwa infeksi jamur juga bisa menyebabkan bulu kucing rontok hingga mengalami kebotakan.
Untuk memahami lebih lanjut mengenai penyebab kucing botak, mari baca artikel berikut ini.

Penyebab Kucing Botak

Ilustrasi penyebab kucing botak. Sumber: Pixabay/pexels.com
Ada banyak aspek yang bisa menyebabkan kucing botak atau bulunya rontok. Berikut adalah beberapa penyebab kucing botak yang perlu diketahui para pemilik.

1. Alergi

Salah satu penyebab kucing botak adalah karena alergi terhadap makanan, obat-obatan, gigitan serangga, hingga debu. Pada dasarnya, alergi pada kucing bisa ditandai dengan sejumlah tanda, seperti kulit gatal, bulu rontoh, muntah, hingga diare.

2. Kekurangan Nutrisi

Penyebab kucing botak lainnya adalah karena kekurangan nutrisi, seperti vitamin, mineral, protein, tembaga, seng, hingga omega-3. Biasanya kucing yang kekurangan nutrisi bisa mengalami bulu rontok, kusam, rapuh, sampai menimbulkan kebotakan.
ADVERTISEMENT
Di samping itu, kekurangan nutrisi juga menyebabkan kucing tampak lemas, kurus, hingga kurang aktif bermain atau berinteraksi dengan kucing lain.

3. Infeksi

Penyebab kucing botak selanjutnya adalah terjadinya infeksi akibat parasit, seperti tungau dan kutu. Selain itu, infeksi juga dapat disebabkan oleh jamur.
Kucing yang mengalami infeksi umumnya akan merasa gatal pada kulitnya sehingga kerap menggaruknya. Hal inilah yang bisa membuat bulu rontok hingga mengalami kebotakan.
Di samping itu, penyebab kucing botak ini juga bisa membuat kucing tampak lemas dan kurang bersemangat.

4. Penggunaan Sampo Terlalu Sering

Penyebab kucing botak yang terakhir adalah penggunaan sampo yang terlalu sering. Pada dasarnya, sampo bertujuan untuk menjaga kesehatan bulu kucing dan mengusir bakteri serta kuman.
Akan tetapi, penggunaan sampo yang berlebihan dan terlalu sering justru dapat menyebabkan bulu kucing rontok hingga mengalami kebotakan.
ADVERTISEMENT

Cara Mengatasi Kucing Botak

Kebotakan pada kucing sering kali membuat pemiliknya merasa panik. Oleh sebab itu, para pemilik perlu mengatasinya dengan sejumlah cara. Adapun beberapa cara mengatasi kucing botak adalah sebagai berikut.
Demikian informasi mengenai sederet penyebab kucing botak beserta cara mengatasinya. [ENF]