Konten dari Pengguna

Pengobatan Umum untuk Ikan Cupang Sakit agar Lekas Sehat

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
21 Juli 2023 22:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pengobatan umum untuk ikan cupang. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pengobatan umum untuk ikan cupang. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Ikan cupang merupakan ikan hias air tawar yang mudah dijumpai di rawa, sungai, hingga area persawahan.
ADVERTISEMENT
Berada pada habitat tersebut membuat ikan cupang dapat mengalami gangguan kesehatan yang disebabkan oleh bakteri maupun jamur.
Pengobatan umum untuk ikan cupang sakit bisa dilakukan dengan berbagai cara. Simak ulasannya di bawah ini.

Pengobatan Umum untuk Ikan Cupang Sakit supaya Kembali Sehat

Ilustrasi pengobatan umum untuk ikan cupang. Foto: Pixabay
Seperti dilansir situs unila.ac.id, cupang dikenal sebagai ikan yang suka berkelahi atau agresif terlebih dalam mempertahankan wilayahnya. Selain itu, cupang juga mempunyai alat pernapasan tambahan berupa labirin.
Layaknya ikan pada umumnya, ikan cupang juga berisiko terkena penyakit. Perilaku cupang sakit tentu berbeda dengan ikan sakit yang tampak lesu.
Ikan sakit ditandai dari gerakannya yang melambat, sirip tampak robek, warna memudar, serta muncul bintik-bintik putih di bagian sisiknya.
ADVERTISEMENT
Oleh sebab itu, pemilik harus lebih cermat dan memahami perubahan fisik maupun tingkah laku ikan sehingga dapat menentukan penanganan tepat.
Berikut jenis pengobatan yang bisa dilakukan untuk mengobati ikan cupang yang sakit.

1. Pembersihan Akuarium

Apabila akuarium mulai tampak kotor, segera bersihkan akuarium dan lakukan penggantian air.
Kuras bagian dalam akuarium. Bersihkan kerak yang menempel menggunakan bahan alami seperti cuka. Kemudian masukkan air bersih seperti air PAM atau sumur.
Akan tetapi, pastikan air tersebut telah diendapkan lebih dulu sehingga kotoran akan terpisah. Selanjutnya, tambahkan garam serta obat biru ke dalam air yang sudah diganti.

2. Pengobatan Sakit Ich

Cupang yang terkena sakit, warnanya akan memudar dan timbul bintik putih pada tubuhnya. Selain melakukan karantina, air akuarium juga harus diganti dan ditambahkan obat biru.
ADVERTISEMENT
Kemudian taruh pula rendaman ketapang di air yang baru. Penggantian air dilakukan tiga hari sekali selama proses karantina berlangsung.

3. Penanganan Sirip Robek

Penyakit busuk sirip atau fin rot mengakibatkan sirip cupang robek dan rontok. Pengobatannya dilakukan dengan cara melakukan karantina pada ikan, membersihkan akuarium, mengganti airnya, lalu menambahkan antibiotik juga garam khusus ikan.

4. Penanganan Ikan Cupang Mencret

Cupang mencret akan mengeluarkan kotoran berwarna putih memanjang maupun menggumpal, kurang nafsu makan, lesu, dan tampak pucat. Penyebab penyakit ini adalah parasit seperti cacing nematoda yaitu Ascaris Lumbricoides.
Bila ikan cupang menunjukkan tanda-tanda tersebut maka bersihkan akuarium, ganti airnya, dan tambahkan garam ikan. Akan lebih bagus bila diberikan pula obat cacing khusus ikan cupang.
Pengobatan umum untuk ikan cupang sakit tergantung pada jenis penyakitnya. Penanganan yang tepat menjadikan kesehatan ikan kembali prima. (DN)
ADVERTISEMENT