Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Penyebab Bunga Belimbing Rontok yang Menurunkan Kualitas Panen
3 Agustus 2024 22:50 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Penyebab bunga belimbing rontok tentu tidak boleh diabaikan sebab akan menurunkan kualitas panen nantinya.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Keajaiban Antioksidan Belimbing oleh Redaksi Health Secret, pohon belimbing mempunyai daun majemuk dengan panjang dapat mencapai 50 cm. Bunga belimbing berwarna merah muda yang muncul di bagian ujung dahan.
Kerontokan bunga belimbing akan berpengaruh terhadap hasil panen. Apa penyebab kerontokan tersebut?
Penyebab Bunga Belimbing Rontok
Berikut adalah berbagai penyebab bunga belimbing rontok:
1. Tanah Terlalu Basah
Tanaman belimbing yang diletakkan dalam pot harus memiliki sistem drainase yang baik. Aliran air harus berjalan lancar agar tanah tidak terlalu basah. Pasalnya, kondisi tanah yang tergenang air akan memengaruhi kerontokan bunga belimbing.
Akar yang tergenang tidak bisa bernapas dan menghasilkan asam absisat. Tingginya asam absisat akan mengeluarkan zat etilen yang mempercepat penuaan tanaman sehingga bunganya rontok.
ADVERTISEMENT
2. Kekurangan Paparan Matahari
Penyebab bunga belimbing rontok berikutnya adalah kekurangan paparan matahari. Pasalnya, sinar matahari menjadi syarat utama pembentukan bunga. Inilah mengapa, cuaca mendung yang terjadi ketika masa pembungaan akan merontokkan bunga-bunga tanaman belimbing.
3. Kekurangan Air
Bunga belimbing yang rontok sebelum matang dapat terjadi akibat kurangnya asupan air sehingga tanaman kekeringan. Kondisi ini memicu kerontokan bunga sebab tanaman ini memerlukan banyak air.
Ketika musim kemarau, tanaman belimbing harus disiram dua kali dalam sehari, yakni pada pagi dan sore hari untuk mencegah kerontokan bunga.
4. Paparan Pupuk Kimia
Penyebab bunga belimbing rontok selanjutnya adalah terlalu banyak pemberian pupuk kimia buatan. Pemberian pupuk ini sebaiknya dihindari ketika tanaman belimbing berbunga.
Jenis pupuk yang harus dihindari adalah pupuk NPK dan urea. Sedangkan, pupuk yang sebaiknya diberikan adalah pupuk kompos atau kandang.
ADVERTISEMENT
5. Kekurangan Bahan Organik
Tanaman belimbing yang kekurangan bahan organik dapat menyebabkan kerontokan bunga. Pasalnya, kondisi tanah terlalu padat sehingga akar stres. Untuk mengatasi hal ini, media tanah dapat digemburkan serta ditambahkan bahan organik.
Itu dia sekilas pembahasan mengenai penyebab bunga belimbing rontok.(LAU)
Live Update