Konten dari Pengguna

Tips Agar Murai Batu Ngeplong, Pemilik Wajib Tahu!

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
14 Juli 2024 22:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto Hanya Ilustrasi: Tips Agar Murai Batu Ngeplong. Sumber: Pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Foto Hanya Ilustrasi: Tips Agar Murai Batu Ngeplong. Sumber: Pixabay.com
ADVERTISEMENT
Murai Batu adalah jenis burung kicau populer. Fisiknya gagah dan bersuara merdu. Burung murai batu suaranya akan bertambah merdu dan ngeplong dengan perawatan khusus. Lantas bagaimana tips agar murai batu ngeplong dan gacor?
ADVERTISEMENT
Simak tips membuat murai batu ngeplong dan gacor, di sini!

Tips Agar Murai Batu Ngeplong

Foto Hanya Ilustrasi: Tips Agar Murai Batu Ngeplong. Sumber: Pixabay.com
Suprianto Akdiatmojo dan Maloedin Sitanggang dalam buku berjudul Menangkarkan dan Mencetak Murai Batu Kualitas Kontes menjelaskan bahwa murai batu yang ada di Indonesia, jenisnya ada murai batu lokal dan impor.
Keduanya mempunyai keunggulan masing-masing, namun sejatinya murai batu lokal mempunyai kemampuan berkicau lebih baik. Atas hal inilah, murai batu lokal sangat cocok diikutsertakan dalam lomba sebab kemungkinan menangnya tinggi daripada murai batu impor.
Namun, faktor penentuan burung murai batu ngeplong bukan dari jenis burung lokal maupun impor, tetapi berkaitan juga dengan perawatan yang diberikan. Inilah beberapa tips agar murai batu ngeplong yang bisa dicoba :
ADVERTISEMENT

1. Mengembunkan Murai Batu Sebelum Subuh

Pengembunan murai batu bisa membuat burung lebih ngeplong. Pengembunan yang tepat adalah sebelum waktu subuh sampai matahari mulai terik. Pada jam-jam segini, kondisi alam masih sejuk, tenang, dan embun pagi bisa menyegarkan tubuh murai.
Murai akan semakin tenang, nyaman, dan bisa lebih bersemangat untuk berkicau. Suaranya pun akan semakin ngeplong dan gacor. Untuk hasil terbaik, lakukan pengembunan ini secara rutin.

2. Memberikan Pakan Murai Batu yang Tepat

Burung murai batu harus diberikan pakan dengan protein tinggi. Contoh makanan untuk murai batu adalah ulat hongkong (UH), jangkrik, belalang, kroto, dan cacing tanah.

3. Memandikan Murai Batu

Proses memandikan murai batu agar ngeplong harus dilakukan secara rutin serta terjadwal supaya murai batu tetap prima dan lebih ngeplong. Memandikan murai batu bisa sebanyak satu atau dua kali sehari. Namun, saat sore hari sebaiknya cukup disemprot air saja.
ADVERTISEMENT

4. Melatih Pemasteran Burung

Bunyikan audio suara burung yang gacor untuk pemasteran burung. Murai batu yang terangsang akan mulai berkicau. Lakukan sekitar 15 menit, waktu pemasteran terbaik pada pukul 10 pagi hingga 4 sore. Dengan cara ini, suara murai batu akan ngeplong dan gacor.
Itulah tips agar murai batu ngeplong yang perlu diketahui pemilik. Semoga membantu. (eK)