Konten dari Pengguna

Tips Mancing Udang Galah Kolam dengan Alat Pancing Sederhana

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
22 Mei 2024 22:35 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tips mancing udang galah kolam, sumber foto: Tomasz Filipek by pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tips mancing udang galah kolam, sumber foto: Tomasz Filipek by pexels.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Udang galah merupakan salah satu seafood favorit banyak orang, bahkan ada yang rela menghabiskan untuk waktu memancingnya. Namun, banyak yang belum tahu tips mancing udang galah secara tepat agar hasilnya melimpah.
ADVERTISEMENT
Mengingat beberapa orang yang baru pertama kali memancing udang galah akan menganggap kegiatan tersebut cukup sulit. Sebenarnya, memancing udang galah relatif mudah jika mengetahui trik tepat agar hasil yang didapatkan melimpah.
Dikutip dari buku Teknik Maut Memancing Udang Galah karya Mohd Rahimi Bin Ramli, di bawah ini ada beberapa tips efektif mancing udang galah kolam.

Tips Mancing Udang Galah Kolam

Ilustrasi tips mancing udang galah kolam, sumber foto: Brett Sayles by pexels.com
Udang galah bukan hanya bisa dipancing di alam liar, tetapi juga dapat dipancing di kolam budidaya. Namun jangan asal-asalan dalam memancing, sebaiknya simak tips mancing udang galah kolam dalam penjelasan berikut.

1. Menggunakan Umpan yang Masih Hidup

Pertama, siapkan umpan yang masih hidup sebelum memancing udang galah agar hasilnya lebih maksimal. Umpan yang dapat digunakan seperti cacing bakau, cacing tanah, cacing susu, dan anakan udang.
ADVERTISEMENT
Sebaiknya gunakan umpan yang masih bergerak-gerak, mengingat udang galah sangat mudah terpancing menggunakan umpan hidup. Bila perlu gunakan kelapa bakar dipecah menjadi bagian-bagian kecil yang ditaburkan ke area pemancingan untuk hasil melimpah.

2. Memancing di Sore Hari dan Pagi Hari

Mancing udang galah paling efektif yaitu ketika di sore hari saat matahari terbenam. Bisa juga memancing menjelang matahari terbit di pagi hari jika ingin mendapatkan hasil lebih banyak.
Perlu diketahui bahwa udang galah akan mulai mencari makan di sore atau pagi hari, sehingga lebih mudah ditangkap. Apalagi hari yang mulai gelap membuat udang galah lebih agresif hingga muncul dipermukaan kolam, tetapi tetap perhatian umpannya.

3. Memilih Perlengkapan yang Memadai

Pastikan alat memancing sudah lengkap, terutama joran pancing yang ujungnya lentur dengan ring kecil. Siapkan juga reel spinning kecil menggunakan tali senar 0,2 atau 0,3 agar udang galah yang sudah terpancing tidak mudah lepas.
ADVERTISEMENT
Tips mancing udang galah kolam memang sangat sederhana, hanya saja perlu ketelitian yang tepat. Apalagi pemilihan waktu memancing yang benar agar hasil pancingan jauh lebih melimpah. (DSI)