Konten dari Pengguna

Tungau Telinga Kucing: Cara Mengobati, Penyebab, dan Gejalanya

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
20 Mei 2023 22:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi foto tungau telinga kucing. Sumber foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi foto tungau telinga kucing. Sumber foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Tungai telinga pada kucing merupakan sebuah parasit yang dapat mengganggu kesehatannya. Tak jarang beberapa pemilik tidak menyadari bahwa kucing terkena penyakit ini dan menganggapnya dengan gatal biasa.
ADVERTISEMENT

Pengertian Tungau Telinga dan Penyebabnya

Ilustrasi foto tungau telinga kucing. Sumber foto: Unsplash
Otodectes Cynotis atau tungau telinga merupakan sebuah parasit yang berkembang biak di dalam telinga kucing.
Dikutip dari situs Purina, tungau telinga sulit terlihat dengan mata telanjang karena bentuknya yang hanya titik putih kecil.
Selain itu, letaknya berada di dalam telinga dan penampakannya seperti kotoran telinga bewarna hitam. Karena ini, banyak cat lovers yang tidak menyadari kucing peliharaannya terkena tungau telinga.
Penyakit ini bisa terjadi karena pemilik jarang membersihkan telinga dan menyisir rambut kucing secara teratur. Kucing yang kotor menjadi tempat untuk tungau berkembangbiak.
Tungau telinga dapat menimbulkan kegatalan pada telinga, hingga merusak saluran telinga yang berujung pada gangguan pendengaran secara permanen.

Gejala Tungau Telinga Pada Kucing dan Cara Mengobati

Kucing yang terkena tungau telinga memiliki beberapa gejala seperti sering menggelengkan kepala, menggaruk telinga secara berlebihan, dantelinga menebal dan berubah menjadi kemerahan.
ADVERTISEMENT
Kotoran telinga berwarna hitam juga menjadi gejala kucing terkena tungau telinga. Karena normalnya kotoran telinga bewarna agak kekuningan.
Berikut adalah beberapa cara mengobati masalah tungau telinga kucing.

1. Mengoleskan Minyak Zaitun

Salah satu cara untuk membersihkan tungau telinga adalah mengoleskan minyak zaitun pada telinga kucing. Setelah dioleskan, lap telinga menggunakan kain lembut serta bersih.
Minyak zaitun dapat membantu tungai lepas dari kulit kucing sehingga mudah untuk menghilangkannya.

2. Membersihkan Telinga

Cara ampuh selanjutnya adalah membersihkan telinga secara menyeluruh. Namun, cara ini hanya bisa dilakukan oleh dokter agar diberi obat kontrol tungau setiap bulan.

3. Memberikan Cuka Sari Apel

Cuka apel memang sering digunakan untuk mengobati beberagai penyakit, salah satunya tungau telinga pada kucing. Hal ini disebabkan oleh kandungan anti jamur dan bakteri yang terdapat dalam cuka apel.
ADVERTISEMENT
Kedua kandungan ini bisa mencegah dan mengobati infeksi bakteri serta jamur pada telinga kucing. Selain itu, cuka apel juga berfungsi untuk menetralkan pH pada telinga kucing agar tungau tidak bersarang.
Itulah ulasan tentang pengertian tungau telinga, penyebab, gejala, dan cara mengobatinya. (raf)