Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
3 Hotel Private Pool Jakarta untuk Memanjakan Diri
1 Desember 2023 11:20 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kolam renang pribadi adalah salah satu fasilitas yang banyak dicari oleh tamu hotel . Hotel private pool Jakarta menjadi solusi bagi tamu yang menginginkan privasi dan kenyamanan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Teknik Renang Tingkat Pemula, Fahreza Okta, Muzaki Luthfi (2022:6), kolam renang pribadi adalah jenis kolam renang yang penggunaannya terbatas. Private pool pada hotel umumnya hanya boleh digunakan oleh tamu yang menginap.
3 Hotel Private Pool Jakarta sebagai Referensi
Bisa bersantai di private pool dengan bebas menjadi dambaan bagi sebagian tamu hotel. Berikut 3 hotel private pool Jakarta untuk sarana memanjakan diri sebagai self reward.
1. Sawana Suites
Sawana Suites merupakan pilihan hotel private pool Jakarta untuk mereka yang mengutamakan privasi. Kolam renang didesain semi-indoor, agar tetap nyaman digunakan di segala cuaca.
Fasilitas private pool hanya dimiliki oleh tipe kamar Superior Double Bedroom. Untuk harga kamar bervariasi mulai Rp746.000 hingga Rp990.000.
Lokasi: Jl. Danau Limboto No.B1, RT.5/RW.4, Bendungan Hilir, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
ADVERTISEMENT
2. Hotel Kuretakeso
Hotel Kuretakeso merupakan hotel dengan konsep ala Jepang. Yang unik, fasilitas private pool yang dimiliki berupa onsen.
Onsen adalah kolam pemandian khas Jepang. Mandi di onsen tentu akan jadi pengalaman yang unik bagi para tamu.
Berendam di air hangat onsen juga dapat menurunkan stres dan ketegangan tubuh. Tarif kamar di hotel ini mulai dari Rp699.000 hingga Rp795.000.
Lokasi: Jl. Bangka Raya No.7 A, RT.2/RW.7, Pela Mampang, Kec. Mampang Prapatan, Kota Jakarta Selatan.
3. Park5 Simatupang
Beberapa kamar hotel Park5 Simatupang menyediakan akses langsung menuju kolam renang. Selain berenang, tamu dapat bersantai sambil menikmati suasana di balkon yang menghadap kolam.
Park5 Simatupang bak oase di tengah kota, karena memiliki pemandangan yang hijau dan asri. Harga kamar di hotel ini bervariasi, mulai dari Rp700.000 hingga Rp1.462.000.
ADVERTISEMENT
Lokasi: Jl. Intan RSPP Utara No.C-5, Cilandak Barat, Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan.
Demikian 3 hotel private pool Jakarta yang dapat dijadikan referensi untuk staycation bersama keluarga.(DIK)