Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
3 Kuliner Jakarta Pusat Legendaris dan Enak
6 Oktober 2024 15:35 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Kuliner legendaris di Jakarta Pusat ini selalu menjadi incaran para pencinta kuliner. Selain cita rasanya yang enak dan mampu bertahan sampai saat ini, pelayanan tempat makan tersebut juga dianggap memuaskan.
3 Kuliner Jakarta Pusat Enak dan Legendaris
Bagi yang sedang ada di sekitar Jakarta Pusat dan berencana kulineran di sana, tidak perlu khawatir. Berikut ini ada beberapa kuliner Jakarta Pusat yang bisa dikunjungi.
1. Bakmi Gang Kelinci
Dikutip dari bakmigangkelinci.com, Bakmi Gang Kelinci ini berdiri sejak tahun 1957. Cita rasa bakmi ini sangat khas dan tidak pernah berubah.
Bakminya tidak terlalu lembek tetapi masih memiliki tekstur setengah matang. Bakminya tersebut tidak mengandung daging babi. Beberapa bahan yang digunakan seperti ayam, jamur, dan daging sapi. Untuk harganya cukup bervariatif mulai dari Rp20.000.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jalan Kelinci Raya No.1 3, RT.1/RW.4, Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10710.
2. Mie Ayam Gondangdia
Mie Ayam Gondangdia sudah ada sejak tahun 1968. Kuliner ini cukup populer dan disukai banyak orang.
Mi-nya memiliki tekstur yang lembut dengan kaldu yang gurih. Daging ayamnya cukup melimpah, dilengkapi dengan pangsit basah yang enak.
Selain mi ayam, di sana juga ada fuyunghai, ayam kuluyuk, bihun goreng seafood, dan lainnya. Untuk harganya mulai dari Rp38.000.
Alamat: Jalan RP. Soeroso No.36, RT.15/RW.5, Cikini, Kecamatan Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10350.
3. Rumah Makan Sate Tegal H. Sadjim
Rekomendasi kuliner legendaris terakhir di Jakarta Pusat Rumah Makan Sate Tegal H. Sadjim. Tekstur satenya begitu lembut dengan kuahnya yang kental dan khas.
ADVERTISEMENT
Di sana ada sate kambing, sate ayam, sate taichan, sate hati kambing, dan masih banyak lagi. Untuk harganya mulai dari Rp32.000 per porsi.
Alamat: Jalan D. Tondano No.8A, RT.1/RW.4, Bend. Hilir, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10210.
Itulah tiga rekomendasi kuliner Jakarta Pusat yang bisa dicicipi. Waktu terbaik untuk kulineran di sana yaitu pada malam hari karena suasananya yang ramai. (vin)