news-card-video
25 Ramadhan 1446 HSelasa, 25 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

3 Lumpia Semarang di Jakarta Timur Lezat dan Menggiurkan

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
18 Juni 2024 14:54 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
lumpia Semarang di Jakarta Timur. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/budi puspa wijaya
zoom-in-whitePerbesar
lumpia Semarang di Jakarta Timur. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/budi puspa wijaya
ADVERTISEMENT
Lumpia merupakan salah satu kuliner yang banyak diincar ketika wisatawan melakukan liburan ke Semarang. Tidak hanya di Semarang, ada banyak lumpia Semarang di Jakarta Timur yang terkenal enak.
ADVERTISEMENT
Lumpia ini punya cita rasa yang khas. Sehingga tidak heran, tempat makan lumpia Semarang yang ada di Jakarta Timur ini banyak diburu oleh orang-orang.

3 Lumpia Semarang di Jakarta Timur Enak

lumpia Semarang di Jakarta Timur. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/budi puspa wijaya
Dikutip dari buku Tauge: Panduan Lengkap Menanam, Memasak, dan Manfaat Kesehatan karya Tresno Saras, lumpia Semarang adalah hidangan khas Indonesia yang menggunakan kulit lumpia yang renyah dan diisi dengan tauge, udang, daging ayam, telur, dan sayuran lainnya.
Berikut ini tiga lumpia Semarang di Jakarta Timur yang terkenal enak.

1. Lumpia Semarang Jeng Ana

Lumpia Semarang Jeng Ana menyediakan beberapa jenis lumpia yang enak. Ada lumpia original, lumpia pedas, dan lumpia vegan. Untuk harganya mulai dari Rp9.000.
Jam Operasional: Minggu sampai Jumat pukul 09:00 WIB - 17:00 WIB.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jalan Permata No.1D, RT.4/RW.5, Kb. Pala, Kecamatan Makasar, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13650.

2. Lumpia Mataram Semarang

Lumpia Mataram Semarang ini tidak jauh dari Super Indo Pulo Mas. Tempat makan ini menawarkan hidangan lumpia Semarang yang enak.
Bahkan tempat ini juga menerima pemesanan. Selain lumpia Semarang, di sana juga ada tahu petis yang tidak kalah lezat.
Jam Operasional: 10:00 WIB - 21:00 WIB.
Alamat: Super Indo Pulo Mas, Jalan Kayu Putih Raya No.16, RW.16, Kayu Putih, Kecamatan Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13210.

3. Lumpia Bu Siti Asli Semarang, Pondok Kelapa

Kedai Lumpia Bu Siti Asli Semarang selalu ramai setiap harinya. Tentu saja karena rasanya yang lezat.
Ada dua jenis lumpia yang ditawarkan yaitu lumpia Semarang goreng dan lumpia Semarang basah. Biasanya lumpia Semarang basah dijadikan sebagai oleh-oleh.
ADVERTISEMENT
Jam Operasional: 14:00 WIB - 20:00 WIB.
Alamat: Perempatan Pondok Kelapa, RT.1/RW.11, Pondok Kelapa, Durensawit, Kota Jakarta Timur, Jakarta 13450.
Para pencinta lumpia bisa mampir ke salah satu tempat makan lumpia Semarang di Jakarta Timur ini. Selain enak, harga yang ditawarkan pun cukup terjangkau. (VIN)