Konten dari Pengguna

3 Rekomendasi Tempat Refleksi di Jakarta Barat untuk Terapi Kesehatan

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
22 Mei 2024 14:33 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Rekomendasi Tempat Refleksi di Jakarta Barat. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/alan caishan
zoom-in-whitePerbesar
Rekomendasi Tempat Refleksi di Jakarta Barat. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/alan caishan
ADVERTISEMENT
Bagi masyarakat yang memiliki masalah dengan kesehatan seperti pegal-pegal, ngilu atau lelah, salah satu solusinya adalah datang ke tempat refleksi. Ada beberapa rekomendasi tempat refleksi di Jakarta Barat yang sudah terkenal bagus.
ADVERTISEMENT
Banyak masyarakat di daerah perkotaan yang memiliki masalah dengan kesehatan mereka. Salah satu alasannya karena kesibukan yang cukup padat sehingga kurang melakukan kegiatan olahraga sehingga mudah sakit punggung, pinggang maupun bagian tubuh lainnya.

3 Rekomendasi Tempat Refleksi di Jakarta Barat

Rekomendasi Tempat Refleksi di Jakarta Barat. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Toa Heftiba
Dikutip dari buku Youth Physical Activity and Sedentary Behavior karya Alan L. Smith dan Stuart Biddle, (2008), salah satu yang menyebabkan masyarakat kota mengalami banyak masalah dengan kesehatannya adalah gaya hidup yang kurang sehat.
Salah satunya adalah sedentary life atau gaya hidup yang kurang bergerak di mana hal tersebut akan membuat orang dewasa menjadi memiliki keluhan seperti orang lansia, misalnya adalah sakit pinggang, sakit punggung hingga nyeri otot.
Salah satu solusi yang bisa diambil adalah mengunjungi tempat refleksi. Berikut ini adalah rekomendasi tempat refleksi di Jakarta Barat yang bisa dicoba.
ADVERTISEMENT

1. Yuyuantang Reflexology

Yuyuantang Reflexology merupakan tempat refleksi yang menawarkan berbagai layanan pijat refleksi yang bisa mengatasi berbagai masalah kesehatan.
Terapi di sini memiliki beberapa jenis yang disesuaikan dengan kebutuhan dan keluhan dari pengunjung yang datang. Tempat refleksi ini memiliki beberapa cabang di Jakarta, salah satunya di Jakarta Barat.
Alamat: Jl. Gajah Mada No.77 - 78, RT.4/RW.8, Krukut, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11140.

2. Fivestar Meruya - Family Reflexology

Tempat kedua yang bisa dikunjungi ketika badan terasa pegal atau memiliki masalah dengan otot karena gaya hidup yang kurang sehat adalah Fivestar Meruya - Family Reflexology. Layanan yang diberikan sangat beragam mulai dari yang pijat dasar hingga yang kompleks.
Fasilitas yang ada di tempat ini juga lengkap dan nyaman sehingga membuat pengunjung jadi rileks dan bisa menghilangkan semua rasa capek yang dirasakan.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Meruya Ilir Raya No.48, RT.4/RW.8, Srengseng, Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11620.

3. Meiso Family Reflexology-Central Park Mall

Meiso Family Reflexology-Central Park Mall menjadi tempat refleksi yang cocok untuk dikunjungi ketika merasa capek maupun memiliki masalah dengan otot. Terapis di tempat ini sudah berpengalaman dan memiliki sertifikat khusus sehingga tidak perlu diragukan lagi keahliannya.
Alamat: Jl. Letjen S. Parman No.kav.28 Lt 3-110, Tj. Duren Sel., Kec. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11470.
Rekomendasi tempat refleksi di Jakarta Barat tersebut bisa dijadikan referensi ketika memiliki masalah kesehatan, terutama capek, pegal maupun masalah otot lainnya. (WWN)
ADVERTISEMENT