3 Supermarket Snack Import di Jakarta, Ada Camilan dari Jepang dan Korea

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
Konten dari Pengguna
6 April 2024 15:46 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Supermarket snack import di jakarta. Foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya. Sumber foto: Pexels/junjie xu
zoom-in-whitePerbesar
Supermarket snack import di jakarta. Foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya. Sumber foto: Pexels/junjie xu
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bagi yang senang hunting camilan unik dan langka, tidak perlu jauh-jauh harus ke luar negeri atau cari jastip. Di Indonesia, banyak supermarket snack import di Jakarta yang menyediakan produk serta makanan impor yang tidak dapat ditemukan secara lokal.
ADVERTISEMENT
Supermarket-supermarket ini pun tidak hanya menjual makanan, biasanya juga ada perlengkapan rumah tangga dijual. Hal tersebut sebagaimana dikutip dari definisi supermarket di buku Cerdas Mengemas Produk Makanan & Minuman, Yuyun Anwar, (2011:152).

Supermarket Snack Import di Jakarta untuk Camilan Dari Luar Negeri yang Langka

Supermarket snack import di jakarta. Foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya. Sumber foto: Pexels/Laura James
Kebanyakan snack impor yang menjamur di dalam negeri adalah snack dari Korea dan Jepang, meskipun banyak juga camilan dari Eropa, Amerika Serikat, dan lain sebagainya.
Salah satu alasan mengapa snack Korea dan Jepang populer di sini adalah karena pengaruh Korean Wave dan Cool Japan, fenomena pop culture dari Korea Selatan dan Jepang yang berhasil menembus berbagai lapisan masyarakat.
Nah, daripada bingung mencari camilan luar negeri terfavorit lewat jasa titip atau bermahal-mahal ke negaranya dulu, lebih baik cari dulu di supermarket snack import di Jakarta berikut.
ADVERTISEMENT

1. K-Mart

Mungkin sudah bisa ditebak dari namanya, supermarket ini menjual beragam produk serta jajanan impor dari Korea Selatan. Supermarket ini jadi viral karena menjadi langganan banyak food vlogger dan influencer yang mau mencoba street food Korea Selatan.
Seperti supermarket di Korea Selatan pada umumnya, di sini pembeli bisa mendapatkan berbagai macam ramen, bumbu-bumbuan masakan Korea, dan juga street food yang disajikan hangat setiap hari seperti tteok-bokki, odeng, dan gimbap.

2. Lawson

Lawson mengusung konsep konbini atau yang juga dikenal sebagai convenience store di Jepang. Selain menjual produk keperluan sehari-hari, di sini juga dijual berbagai macam snack yang kerap ditemukan di konbini Jepang.
Beberapa di antaranya adalah karaage, udon, nasi katsu, donburi, dan bahkan minuman segar seperti honey yuzu. Tidak ketinggalan, tersedia juga beragam seleksi nasi kepal atau onigiri dengan berbagai isian seperti ayam, tuna, dan banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Supermarket yang satu ini langganan mereka yang senang belanja bahan makanan untuk memasak masakan Jepang. Di sini tersedia bahan makanan segar impor dari Jepang seperti daging, buah, sayur, jamur, dan banyak lagi.
Untuk yang mau jajan juga jangan khawatir, pilihan snack asli Jepang yang disediakan cukup lengkap.
Demikian ulasan singkat seputar supermarket snack import di Jakarta. Semoga informasinya bermanfaat bagi yang saat ini sedang mencari jajanan favorit yang tidak diproduksi di Indonesia. (PNA)