Konten dari Pengguna

4 Cafe Jakarta Pusat yang Strategis, dekat Transportasi Umum

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
9 September 2024 16:13 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cafe Jakarta Pusat. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Brooke Cagle
zoom-in-whitePerbesar
Cafe Jakarta Pusat. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Brooke Cagle
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Cafe Jakarta Pusat dengan lokasi yang strategis dapat dikunjungi untuk nongkrong di akhir pekan atau sekadar istirahat sejenak di tengah kesibukan harian. Kafe ini memiliki area yang nyaman untuk menemani pengunjung selama menikmati hidangan yang disajikan.
ADVERTISEMENT
Menu makanan dan minuman yang ditawarkan di kafe ini juga terbilang cukup beragam. Hal ini membuat banyak pengunjung tertarik untuk menghabiskan waktunya di kafe-kafe yang berlokasi di Jakarta Pusat ini.

Cafe Jakarta Pusat yang Strategis dan Menyajikan Minuman yang Nikmat

Cafe Jakarta Pusat. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Petr Sevcovic
Cafe Jakarta Pusat menjadi tempat yang tepat untuk dikunjungi bagi para karyawan kantoran yang sedang rehat dari pekerjaannya. Tak hanya itu, kafe-kafe yang berlokasi di Jakarta Pusat ini juga menawarkan fasilitas dan menu makanan yang nikmat.
Ada beberapa kafe di Jakarta Pusat yang lokasinya sangat strategis sehingga mudah dijangkau dengan transportasi umum. Berikut ini daftarnya.

1. Arborea Cafe

Kafe yang berada di tengah hutan kota ini memiliki arsitektur unik dengan bentuk kabin kayu dan dikelilingi pepohonan yang membuat suasananya terasa sejuk dan rindang. Kafe yang beralamat di Kompleks Manggala Wanabakti, Jl. Gatot Subroto No.1, RT.1 / RW.3, Gelora, Kec. Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat ini dapat dijangkau dengan mudah dari Stasiun Palmerah.
ADVERTISEMENT
Jaraknya hanya sekitar 450 meter atau dapat ditempuh berjalan kaki selama 8 menit. Kafe ini buka setiap hari Senin sampai Jumat mulai pukul 08.00 sampai 21.00. Khusus untuk Sabtu dan minggu buka pukul 11.00 sampai 21.00.

2. Kedai Tjikini

Seperti namanya, kafe yang terletak di Jalan Cikini, tepatnya di Jl Cikini Raya 17, Jakarta Pusat ini memiliki konsep yang unik. Tak hanya itu, kafe ini juga menawarkan sederet minuman kopi khas Nusantara.
Mulai dari kopi Wamena, kopi Toraja, bahkan juga kopi Aceh Gayo juga dapat ditemukan di sini. Kafe ini juga menawarkan sederet menu makanan ringan hingga berat yang nikmat. Mengutip akun Instagram @kedaitjikini, kedai ini buka setiap hari Senin sampai Jumat pukul 08.00 sampai 22:00.
ADVERTISEMENT
Sedangkan khusus hari Sabtu dan Minggu, kafe buka mulai pukul 07.00 sampai 22.00. Kafe ini terletak cukup dekat dengan Stasiun Gondangdia, yaitu berjarak sekitar 650 meter atau sama dengan berjalan kaki selama kurang lebih 10 menit.

3. Ams & Dam

Kafe satu ini mengusung nuansa khas Amsterdam dengan desain bangunan yang berpadu antara klasik dan minimalis yang terlihat seperti bangunan khas Belanda. Tak hanya desain interiornya yang unik, kafe ini juga menyediakan sederet menu makanan dan minuman yang nikmat.
Mulai dari menu khas Indonesia hingga Belanda juga tersedia di sini. Tak hanya itu, menu makanan berat, makanan ringan hingga aneka minuman juga dapat dipesan di kafe ini. Kafe ini beralamat di Jl. Pintu Air V No.49, Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
ADVERTISEMENT
Kafe ini berjarak 600 meter dari Stasiun Juanda atau sekitar 9 menit berjalan kaki. Untuk jam buka kafe setiap hari Senin sampai Jumat dari pukul 10.00 sampai 21.00. Untuk hari Sabtu dan Minggu buka pukul 09.00 sampai 21.00.

4. Kopi SSS

Kafe yang hanya berjarak 5 menit dari stasiun MRT Bendungan Hilir ini juga direkomendasikan untuk dikunjungi. Minuman kopi yang ditawarkan di sini diolah dari biji kopi berkualitas tinggi dengan rasa yang nikmat.
Nuansa kafenya juga cukup nyaman sehingga cocok untuk dikunjungi ketika ingin rehat sejenak dari penatnya pekerjaan harian. Kafe ini beralamat di Jl. Jenderal Sudirman, Sudirman, Jakarta Pusat. Untuk jam bukanya, kafe ini buka setiap hari mulai pukul 07.00 sampai 22.00.
ADVERTISEMENT
Cafe Jakarta Pusat yang strategis dan mudah diakses dengan transportasi umum ini dapat menjadi referensi yang tepat untuk menikmati waktu senggang. (NIS)