Konten dari Pengguna

4 Hotel dekat Universitas 17 Agustus 1945 Sunter

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
18 Oktober 2024 12:08 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Hotel dekat Universitas 17 Agustus 1945. Foto hanya sebagai ilustrasi saja, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pexels/Engin Akyurt.
zoom-in-whitePerbesar
Hotel dekat Universitas 17 Agustus 1945. Foto hanya sebagai ilustrasi saja, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pexels/Engin Akyurt.
ADVERTISEMENT
Hotel dekat Universitas 17 Agustus 1945, bisa jadi pilihan menginap bagi peserta Tes CPNS 2024. Beberapa rekomendasinya merupakan hotel yang letaknya kurang dari 10 kilometer dari kampus ini.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan website resmi uta45jakarta.ac.id, kampus ini berlokasi di Jalan Sunter Permai Raya, Sunter Agung, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Rekomendasi Hotel dekat Universitas 17 Agustus 1945

Hotel dekat Universitas 17 Agustus 1945. Foto hanya sebagai ilustrasi saja, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pexels/Pixabay.
Rekomendasi hotel dekat Universitas 17 Agustus 1945 berada di kawasan Sunter, Jakarta Utara.
Diketahui, berdasarkan casn.bps.go.id dan casn.kominfo.go.id, instansi BPS dan Kemkominfo menggunakan kampus Universitas 17 Agustus 1945, sebagai lokasi diadakannya tes SKD dalam seleksi CPNS 2024. Berikut rekomendasi hotel dekat lokasi ini.

1. d'Arcici Hotel Sunter

Pertama, ada d'Arcici Hotel Sunter. Hotel ini berada di seberang kampus Universitas 17 Agustus 1945, yaki hanya 150 meter atau setara 2 menit berjalan kaki.
Hotel ini termasuk ke dalam hotel bintang 3 dengan harga sewa per malam mulai dari Rp350.000. Fasilitas hotel ini memiliki kolam renang, yang bisa diakses yang menyewa kamar di hotel ini.
ADVERTISEMENT

2. Coins Hotel Indonesia

Selanjutnya, ada Coins Hotel Indonesia, yang berjarak 1,4 kilometer dari kampus ini. Peserta yang akan mengikuti Tes CPNS yang menginap, bisa menggunakan taksi online dan berkendara selama 4 menit untuk mencapai kampusnya.
Harga sewa per malamnya mulai dari Rp350.000 untuk kamar standar. Tersedia juga kamar ekonomis dengan harga di bawah harga kamar standar.

3. Front One Cabin Sunter by Azana Hotel & Resort

Selanjutnya Front One Cabin Sunter by Azana Hotel & Resort, juga bisa jadi pilihan menginap. Lokasinya, berjarak 2,6 kilometer atau 8 menit berkendara menuju Universitas 17 Agustus 1945.
ADVERTISEMENT
Hotel ini punya fasilitas lengkap, seperti wifi gratis dan smart tv dengan akses streaming film gratis. Lokasinya pun dekat dengan Sunter Mall. Harga sewa per malamnya mulai dari Rp300.000.

4. ibis Styles Jakarta Sunter

Terakhir ada ibis Styles Jakarta Sunter, yang berjarak 3,7 kilometer ke kampus Universitas 17 Agustus 1945. Untuk menuju ke kampus tersebut, peserta Tes CPNS bisa menumpang taksi online selama 10 menit.
Peserta Tes CPNS bisa menyewa kamar di hotel ini dengan biaya mulai dari Rp570.000. Terdapat kolam renang yang bisa digunakan di hotel ini.
ADVERTISEMENT
Ada 4 rekomendasi hotel dekat Universitas 17 Agustus 1945, yang berlokasi di Sunter. Peserta Tes CPNS yang membutuhkan tempat menginap bisa jadikan rekomendasi ini sebagai referensi. (Fitri A)