Konten dari Pengguna

4 Kursus Masak di Jakarta, Bisa untuk Anak Juga

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
4 Desember 2023 19:18 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kursus Masak di Jakarta. Unsplash/Annie Spratt.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kursus Masak di Jakarta. Unsplash/Annie Spratt.
ADVERTISEMENT
Kursus memasak bisa dilakukan untuk orang dewasa, juga anak-anak. Bahkan ada tempat kursus masak di Jakarta, yang memang dikhususkan untuk anak-anak.
ADVERTISEMENT
Kursus memasak sendiri ada banyak jenisnya. Mulai dari kursus memasak makanan rumahan, ala restoran, berbagai masakan luar negeri hingga aneka kue. Semua bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan pesertanya.

Kursus Masak di Jakarta

Ilustrasi Kursus Masak di Jakarta. Unsplash/Kristina Tripkovic.
Tempat kursus masak di Jakarta tersebar di beberapa daerah di Ibu Kota. Kebanyakan memiliki kelas atau ruangan yang nyaman dan dilengkapi dengan fasilitas memasak yang lengkap.
Berikut beberapa lokasi kursus memasak di Jakarta.

1. MODENA Culinaria

MODENA merupakan salah satu merek yang menjual alat rumah tangga. Tetapi, tidak hanya itu, MODENA juga menghadirkan tempat kursus memasak di sejumlah tempat.
Berdasarkan Instagram resminya, culinariamodena, tempat kursus memasak ini bernama MODENA Culinaria. Tempat ini menyediakan studio masak bagi calon koki.
MODENA Culinaria terkadang juga membuka kelas memasak untuk masyarakat umum dan diajarkan oleh chef handal.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Prof. DR. Satrio No.7, Kuningan, Kuningan Timur, Kecamatan Setiabudi, Jakarta
Telepon: (+62) 815-1109-7899

2. Almond Zucchini Cooking Studio

Selanjutnya ada Almond Zucchini Cooking Studio. Di studio masak ini, masyarakat dapat belajar memasak mulai dari appetizer hingga dessert, sesuai dengan kelas yang sedang dibuka.
Dari Instagram resminya, almondzucchini, tidak hanya orang dewasa saja, namun anak-anak juga bisa mengambil sesi kelas memasak di tempat ini. Untuk anak, kelas memasak dilakukan dengan menu yang lebih sederhana, misalnya pembuatan Kimbab ala Korea.
Alamat: Jl. Brawijaya VIII No.6A, Pulo, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan
Nomor Telepon: 021-7399303 / 0819-0534-5888

3. Jakarta Culinary Center

Berikutnya ada kelas memasak yang berada di Jakarta Barat, Jakarta Culinary Center.
ADVERTISEMENT
Tempat ini punya banyak pilihan kelas memasak yang bisa dilakukan oleh siapapun. Berdasarkan website resminya, jakartaculinary.com, beberapa hal yang bisa dipelajari di tempat ini, antara lain:
Alamat: Jl. Tanjung Duren Raya No.353B, Jakarta Barat.
Nomor Telepon: (021) 21-252-522 / (+62) 813-8952-8080

4. KokiKecilku

Jika ingin berfokus hanya untuk kegiatan kursus memasak khusus anak-anak, bisa mendatangi KokiKecilku. Tempat kursus memasak ini dikhususkan untuk anak usia 3-12 tahun, berfokus pada pendidikan dan perkembangan anak.
Kurikulumnya dibuat agar dapat meningkatkan keterampilan motorik, kognitif, sosial emosional anak, dan hal lain sebagainnya.
Sebagai tambahan informasi, berdasarkan Instagram resminya, kokikecilku, tempat kursus ini menyediakan bahan makanan yang halal. Sehingga dapat dikonsumsi oleh keluarga muslim dengan tenang.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Raya Kembangan Utara No. 88, Kembangan Utara, Kota Jakarta Barat
Nomor telepon: 021 – 58305582
Itulah informasi mengenai rekomendasi tempat kursus masak di Jakarta, yang bisa juga dilakukan untuk anak-anak. (Fitri A)