Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
4 Panti Jompo di Jakarta Timur untuk Masa Tua yang Lebih Bahagia
9 Juni 2024 14:36 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Banyak yang mencari panti jompo untuk masa tua karena bisa bertemu dengan sesama lansia. Selain itu, fasilitas di panti jompo sekarang cukup beragam dan memadai. Ada sejumlah panti jompo di Jakarta Timur yang bisa dijadikan referensi bagi lansia yang membutuhkannya.
ADVERTISEMENT
Lansia yang tinggal di panti jompo akan dirawat oleh tenaga profesional, sehingga kesehatan, gizi, dan mentalnya bisa lebih terurus. Dengan demikian, kualitas hidup pun menjadi lebih baik.
Panti Jompo di Jakarta Timur untuk Masa Tua
Mengutip buku Bimbingan Konseling Populasi Khusus oleh Gusman Lesmana (2021), panti jompo merupakan rumah perawatan atau tempat tinggal bagi orang-orang lanjut usia. Berikut adalah daftar panti jompo di Jakarta Timur yang bisa dijadikan pertimbangan untuk merawat orang tua.
1. Sasana Tresna Werdha Ciracas
Para lansia yang tinggal di Sasana Tresna Werdha Ciracas akan dirawat dengan penuh sabar, ikhlas, dan tulus. Selain diantar oleh anak-anaknya, tidak sedikit pula lansia yang terlantar di jalanan di panti jompo ini.
Lokasinya terletak di Jl. Raya Ciracas No.60, RT.1/RW.11, Klp. Dua Wetan, Kec. Ciracas, Kota Jakarta Timur, DKI Jakarta.
ADVERTISEMENT
2. Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulia 1
Panti jompo ini berada di bawah naungan dinas sosial DKI Jakarta. Tempatnya cukup luas dan pavilionnya banyak. Tidak sedikit para relawan atau orang dermawan yang menyisihkan hartanya untuk berbagi di panti jompo ini.
Alamatnya terletak di Jl. Bina Marga No.58 7 6 7, RT.7/RW.5, Cipayung, Kec. Cipayung, Kota Jakarta Timur, DKI Jakarta.
3. Sasana Tresna Werda Ria Pembangunan
Sasana Tresna Werda Ria Pembangunan adalah tempat yang nyaman untuk mereka yang telah lanjut usia dan tidak memiliki sanak saudara. Para suster lansia akan mengurus mereka agar tetap sehat dan bahagia di usia yang tidak lagi muda.
Tempatnya jauh dari kebisingan, sehingga cukup nyaman dan tenang bagi para lansia. Biaya per cukup bulan bervariasi, tergantung dengan tipe kamar yang dipilih. Alamatnya terletak di RT.8/RW.7, Cibubur, Kec. Ciracas, Kota Jakarta Timur, DKI Jakarta
ADVERTISEMENT
4. Elderly Social Institution Tresna Budi Mulya 1
Panti jompo ini dikelola oleh pemerintah, sehingga segala fasilitas dan perlengkapan para lansia akan dipenuhi. Bangunannya besar dan luas, sehingga memberikan ruang yang lapang bagi lansia untuk beraktivitas.
Tersedia aula yang cukup besar untuk menggelar berbagai acara. Lokasinya terletak di Jl. Bina Marga No.58 7, RT.7/RW.6, Cipayung, Kec. Cipayung, Kota Jakarta Timur, DKI Jakarta.
Beberapa panti jompo di Jakarta Timur yang disebutkan di atas bisa menjadi alternatif untuk menghabiskan usia senja. Dengan begitu, orang tua bisa dirawat dengan baik dan tidak kesepian. (DLA)