Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
4 Spot Foto di Kota Tua Jakarta yang Estetik
30 Desember 2023 15:39 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Keindahan arsitektur kolonial yang disandingkan dengan kreativitas fotografi modern menciptakan hasil yang mengesankan. Terlebih lagi banyak spot foto yang terlihat estetik dan bagus untuk diposting akun media sosial.
Spot Foto di Kota Tua Jakarta
Mengutip dari situs jakarta-tourism.go.id, Kota Tua adalah kawasan bersejarah yang terletak di pusat ibu kota Indonesia, dengan kekayaan sejarah dan arsitektur kolonialnya.
Kota Tua Jakarta telah menjadi daya tarik wisata yang populer bagi penduduk lokal maupun turis internasional. Terlebih lagi, dengan adanya beberapa spot foto yang estetik.
Inilah 5 spot foto di Kota Tua Jakarta yang estetik.
1. Museum Fatahillah
Pertama, Museum Fatahillah menjadi ikon Kota Tua sejak tahun 1707. Dengan gaya bangunan yang mirip Istana Dam di Belanda, museum ini tidak hanya menjadi pusat pengetahuan sejarah tetapi juga spot foto yang menarik.
ADVERTISEMENT
Ruang pengadilan dan penjara di dalamnya dapat membuat pengunjung untuk merasakan atmosfer klasik khas Eropa. Keanggunan bangunan ini menjadikannya sebagai spot yang sangat dicari oleh pecinta fotografi yang menghargai keindahan masa lalu.
2. Museum Seni Rupa
Selanjutnya, Museum Seni Rupa dan Keramik berseberangan dengan Museum Sejarah Jakarta. Dengan koleksi seni rupa lebih dari 500 karya, termasuk patung, sketsa, grafis, dan batik tulis, museum ini bukan hanya destinasi bagi para seniman, tetapi juga para fotografer.
3. Djakarta Kedai Seni
Djakarta Kedai Seni menjadi spot ketiga yang tak boleh dilewatkan. Kafe ini bukan hanya tempat nongkrong yang nyaman, tetapi juga mengusung tema bangunan tempo dulu.
4. Jembatan Kali Besar Kota Tua
Kemudian, Jembatan Kali Besar Kota Tua, setelah melalui proses revitalisasi, telah menjadi destinasi hits untuk fotografi. Terinspirasi dari Sungai Cheonggyecheon di Seoul, Korea Selatan, jembatan ini menawarkan suasana yang cantik dan instagramable.
ADVERTISEMENT
Itulah beberapa spot foto di Kota Tua Jakarta yang estetik dan bagus untuk posting di akun media sosial. Dengan spot-spot foto yang memukau ini, Kota Tua Jakarta menjadi jendela sejarah yang terbuka lebar untuk didokumentasikan melalui foto (RIZ)