4 WiFi Termurah di Jakarta, Internetan Tetap Nyaman

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
Konten dari Pengguna
24 Maret 2024 13:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
WiFi Termurah di Jakarta. Foto hanya sebagai ilustrasi saja. Sumber: Unsplash/Misha Feshchak.
zoom-in-whitePerbesar
WiFi Termurah di Jakarta. Foto hanya sebagai ilustrasi saja. Sumber: Unsplash/Misha Feshchak.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tidak dipungkiri perangkat dan jaringan WiFi menjadi kebutuhan masyarakat Jakarta saat ini. WiFi termurah di Jakarta bisa jadi pilihan bagi masyarakat untuk menghadirkan jaringan internet dengan kecepatan stabil dan harga terjangkau.
ADVERTISEMENT
Pilihan WiFi murah di Jakarta memiliki paket internet dengan kecepatan yang beragam. Biasanya harganya berkisar mulai dari Rp120.000 hingga Rp300.000.

WiFi Termurah di Jakarta untuk Internetan Tetap Nyaman

WiFi Termurah di Jakarta. Foto hanya sebagai ilustrasi saja. Sumber: Unsplash/Dreamlike Street.
WiFi termurah di Jakarta dihadirkan oleh berbagai provider internet. Beberapa di antaranya merupakan provider internet yang telah menyediakan paket internet murah sejak lama.
Berikut merupakan rekomendasi WiFi murah di Jakarta untuk internetan hemat namun tetap nyaman.

1. XL Satu

Provider internet rumahan pertama datang dari XL. Memiliki nama XL Satu, provider ini menyediakan pilihan internet unlimited dengan batas pemakaian. Juga ada kuota bersama untuk HP untuk beberapa nomor XL.
Berikut ada 3 pilihan paket internet mulai dari Rp129.000 dari XL Satu, berdasarkan satu.xl.co.id.
ADVERTISEMENT

2. First Media

Selanjutnya, ada First Media yang juga provider internet yang punya tarif internet murah. Berdasarkan website resmi First Media, firstmedia-tv.id, paket Stream Value First Media punya paket internet unlimited up to 30 Mbps.
Tidak hanya itu, First Media memiliki bonus HBO GO, internet yang berlaku ini ideal hingga 4 perangkat. Paket ini seharga Rp 275.000 per bulan, belum termasuk PPN 11%.

3. MNC Play

MNC Play juga punya paket internet Wi-Fi murah dengan kecepatan internet hingga 20 Mbps. Berdasarkan website resminya, mncplay.id, paket internet fiber optic ini bisa dinikmati seharga Rp279.000 per bulan.

4. Groovy Internet

Terakhir ada provider internet Groovy Internet, yang punya paket internet seharga Rp194.250 per bulan. Dari Instagram resminya, @groovyid, dengan harga tersebut, pengguna dapat menikmati internet sepanjang 20Mbps, untuk 1 hingga 4 perangkat.
ADVERTISEMENT
Itulah rekomendasi WiFi termurah di Jakarta agar internetan tetap nyaman. Masyarakat dapat memilih provider internet dan paket sesuai dengan kebutuhannya. (Fitri A)