Konten dari Pengguna

5 Cafe dekat UI Depok yang Cocok untuk Nongkrong dan Nugas

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
8 Oktober 2024 18:51 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cafe dekat UI Depok, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Honey Fangs
zoom-in-whitePerbesar
Cafe dekat UI Depok, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Honey Fangs
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kafe kini tidak hanya menjadi tempat makan, tetapi juga tempat untuk kumpul bersama teman hingga mengerjakan tugas. Oleh karena itu, cafe dekat UI Depok bisa jadi pilihan tempat nongkrong maupun tempat nugas yang nyaman untuk dikunjungi bersama teman-teman.
ADVERTISEMENT
UI Depok merupakan salah satu institusi akademik terkemuka dan menjadi kampus terbaik di Indonesia sesuai informasi dari situs resmi UI di ui.ac.id. Lokasinya berada di kawasan strategis, sehingga membuatnya dikelilingi oleh berbagai tempat makan hingga kafe.

Rekomendasi Cafe dekat UI Depok untuk Berbagai Kegiatan

Cafe dekat UI Depok, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Ju Desi
Ada banyak pilihan cafe dekat UI Depok yang menarik untuk dikunjungi, baik untuk sekadar santai maupun mengerjakan tugas. Bagi yang mencari rekomendasi, berikut beberapa tempatnya yang bisa dikunjungi bersama teman-teman.

1. MAXX Coffee

Terletak di kawasan Universitas Indonesia, tepatnya di FISIP, MAXX Coffee jadi salah satu kafe yang mudah dikunjungi oleh mahasiswa. Tempatnya nyaman dengan area indoor dan outdoor yang cukup luas.
Untuk menu, kedai kopi ini menawarkan berbagai jenis kopi nikmat, mulai dari Americano, cappuccino, caramel macchiato, dan lainnya. Tidak ketinggalan, minuman non-kopi seperti Belgian chocolate hingga matcha juga tersedia di sini.
ADVERTISEMENT
Alamat: Universitas Indonesia (Mochtar Riyadi Building, Jl. Margonda, Pondok, Cina, Kota Depok, Jawa Barat 16424
Jam buka: Senin-Jumat: 08.00-17.00 WIB | Sabtu: 09.00-15.00 WIB | Minggu: Tutup.

2. Javaroma UI

Berada di kawasan Perpustakaan Universitas Indonesia, Javaroma UI adalah kafe yang sangat cocok dijadikan tempat untuk mengerjakan tugas. Suasana yang tenang dengan pilihan menu bervariasi bisa dinikmati oleh para pengunjung.
Menu yang tersedia ada caramel latte, cafe mocha, iced cappuccino, hingga green tea frappe bisa dipilih sesuai selera. Aneka roti dan kue juga turut tersedia untuk disantap sambil santai di kafe ini.
Alamat: Perpustakaan Universitas Indonesia, Pondok Cina, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat 16424
Jam buka: Senin-Jumat: 07.00-20.00 WIB | Sabtu: 07.00-17.00 WIB | Minggu: Tutup.
ADVERTISEMENT

3. Kotak Coffee @Depok

Cafe dekat UI Depok berikutnya adalah Kotak Coffee @Depok. Kafe ini berjarak sekitar 700 meter dari kawasan UI dan bisa dicapai dengan berjalan kaki.
Kafe ini cocok untuk nongkrong karena tempatnya yang luas serta tersedia area rooftop yang bisa jadi tempat untuk menikmati pemandangan Kota Depok dari ketinggian. Ada juga penampilan live music yang bisa membuat suasana nongkrong jadi lebih seru.
Alamat: Jl. Margonda No. 488, Pondok Cina, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat 16424
Jam buka: Minggu-Kamis: 10.00-22.00 WIB | Jumat-Sabtu: 10.00-23.00 WIB

4. Suar Ruang Coffee Ground

Berjarak sekitar 300 meter dari kawasan UI Depok, Suar Ruang Coffee Ground menawarkan area indoor dan semi outdoor yang nyaman untuk pengunjung. Biasanya kafe ini selalu ramai oleh mahasiswa, terutama pada siang dan sore hari.
ADVERTISEMENT
Selain tempat yang nyaman, pilihan menu yang tersedia pun bervariasi. Ada dori mentai, sweet and sour chicken, spaghetti hot tuna, hingga aneka minuman kopi dan non-kopi yang tidak kalah nikmat.
Alamat: Jl. H. Amat No.2, Kukusan, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat 16425
Jam buka: Setiap hari, mulai pukul 09.00-23.30 WIB

5. oi coffee & eatery

Kafe lainnya yang patut dikunjungi adalah oi coffee & eatery. Kafe yang berjarak sekitar 3,4 km dari kawasan UI ini memiliki area yang cukup luas, baik indoor maupun outdoor.
Aneka roti, cake, hingga makanan berat juga tersedia di kafe ini dan bisa dipilih sesuai selera untuk disantap. Tidak ketinggalan, aneka kopi dan non-kopi yang bervariasi juga bisa dipilih sesuai keinginan.
ADVERTISEMENT
Alamat: Ruko River View Jl. Komjen.Pol.M.Jasin No. 1, Tugu, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat 16451
Jam buka: Setiap hari, mulai pukul 08.00-00.00 WIB
Kelima cafe dekat UI Depok tersebut bisa jadi pilihan untuk dikunjungi jika mencari tempat nyaman untuk nongkrong maupun mengerjakan tugas. Apalagi setiap kafe juga menawarkan beragam menu lezat yang bisa dicoba selama berada di kafe tersebut. (PRI)