Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
5 Cafe Hidden Gem di Depok, Wajib Dikunjungi
24 November 2024 14:30 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Arti kata hidden gem sendiri berartikan permata tersembunyi. Istilah hidden gem semakin marak digunakan untuk menyebut lokasi-lokasi yang memiliki keunikan hingga hidangan yang lezat, namun belum banyak orang ketahui.
Rekomendasi Cafe Hidden Gem di Depok
Rekomendasi cafe hidden gem di Depok terletak di berbagai wilayah. Cafe-nya punya konsep yang unik serta lokasinya yang nyaman, bahkan tersembunyi.
Berikut merupakan rekomendasi kafe hidden gem di Kota Depok .
1. Emily Listening Space
Emily Listening Space, merupakan salah satu kafe hidden gem berdasarkan konsep yang diusungnya. Di kafe ini, ada beberapa pemutar musik dari piringan hitam yang bisa dimainkan.
Dari Instagram resminya @emilylisteningspace, keindahan tata ruangnya juga menjadikan hidden gem kafe ini semakin estetik.
ADVERTISEMENT
2. Waroeng Noesantara Kelapa Dua
Waroeng Noesantara di Depok, memiliki tiga lokasi. Salah satu lokasi yang merupakan hidden gem, ada di Kelapa Dua, Depok.
Lokasinya yang berada agak masuk ke dalam dari jalan aksesnya, membuat tempat ini jadi salah satu hidden gem. Berdasarkan Instagram resmi @warnoes45, tempatnya sering dijadikan tongkrongan mahasiswa sekitar Kelapa Dua.
3. Forqué
Berikutnya ada kafe hidden gem di Kecamatan Pancoran Mas, Depok. Tempat ini jadi hidden gem karena lokasinya berada agak masuk ke dalam Jalan Jagal. Tempatnya teduh dan tersedia area outdoor untuk nongkrong.
Berdasarkan Instagram resmi @forque.id, tempat ini menyediakan sajian nikmat berupa smoked brisket steak. Sajian kopinya juga bisa jadi teman nongkrong di c]kafe hidden gem satu ini.
ADVERTISEMENT
4. Monty's Kitchen & Coffee
Selanjutnya ada Monty's Kitchen & Coffee di Jalan Juanda, Depok. Tempat ini punya kecepatan wifi yang cukup kencang, bisa dijadikan tujuan untuk work from cafe.
Selain itu, berdasarkan Instagram resmi @montyskitchencoffee, punya desain interior unfinished yang berpadu dengan warna-warna furniture kayu. Tempatnya nyaman untuk dikunjungi.
5. Köde-în Coffee and Eatery
Terakhir ada Köde-în Coffee and Eatery yang juga merupakan kafe hidden gem . Dari luar, sekilas cafe ini hanya bangunan rumah biasa. Namun, ketika masuk ke dalam, ada cafe estetik yang nyaman untuk nongkrong.
Berdasarkan Instagram resmi @kodeincoffee.id, nuansa interior kafe ala Indonesia kekinian terasa di sini. Lantainya menggunakan tegel dengan motif ukiran khas yang mengingatkan akan karya seni batik. Lalu, penggunaan furnitur kayu juga jadi daya tarik tempat ini.
ADVERTISEMENT
Itu tadi rekomendasi cafe hidden gem di Depok, yang wajib dikunjungi. Informasinya bisa jadi referensi dalam mencari kafe estetik, nyaman dan unik. (Fitri A)