Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
5 Kuliner di Setu Babakan yang Menarik untuk Dinikmati
5 April 2024 16:06 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Berkunjung ke Setu Babakan tidak hanya untuk santai menikmati pemandangan danau yang cantik, tetapi juga bisa wisata kuliner. Ada berbagai kuliner di Setu Babakan yang lezat dan tentunya menarik untuk dicoba.
ADVERTISEMENT
Setu Babakan merupakan destinasi wisata yang lokasinya ada di kawasan Perkampungan Budaya betawi sebagaimana dikutip dari situs resmi jadesta.kemenparekraf.go.id. Di sini pengunjung bisa menikmati pemandangan danau, bermain sepeda air, hingga wisata kuliner.
5 Kuliner di Setu Babakan untuk Wisata Kuliner
Ada banyak kuliner lezat yang bisa dicicipi saat berkunjung ke Setu Babakan yang sebagian besar merupakan kuliner khas Betawi. Lantas, apa saja kuliner yang bisa tersedia? Inilah beberapa kuliner di Setu Babakan yang bisa dicoba untuk wisata kuliner .
1. Kerak Telor
Kerak telor menjadi kuliner yang ada dan wajib dicoba saat berkunjung ke Setu Babakan. Kuliner ikonik Betawi ini kerap diburu oleh masyarakat karena rasanya yang khas.
Bentuknya yang mirip telur dadar dengan campuran ketan dan kelapa ini menghasilkan tekstur yang unik. Setiap porsinya juga cukup besar sehingga bisa mengenyangkan perut.
ADVERTISEMENT
2. Laksa Betawi
3. Kembang Goyang
Ingin menyantap camilan saat berada di Setu Babakan? Maka kue kembang goyang bisa jadi pilihan. Kue yang dibuat dengan cara digoyang-goyang dari cetakannya ini memiliki rasa manis dan gurih dengan tekstur yang renyah. Kue satu ini cocok dijadikan camilan karena bisa dinikmati di mana saja.
4. Bir Pletok
Tidak hanya ada makanan, ada juga minuman yang bisa dicoba seperti bir pletok. Walau memiliki nama bir, namun minuman khas Betawi ini tidaklah mengandung alkohol. Kandungan dari bir pletok berisi aneka rempah yang menyehatkan dan bisa menghangatkan tubuh.
ADVERTISEMENT
5. Selendang Mayang
Kuliner di Setu Babakan lainnya yang tidak kalah menarik untuk dicoba adalah es selendang mayang. Minuman tradisional ini berisi santan dengan isian seperti puding yang terbuat dari tepung sagu. Rasanya yang manis membuat minuman ini sangat menyegarkan saat diminum.
Berbagai kuliner di Setu Babakan tersebut patut untuk dicoba, terutama oleh pencinta kuliner. Dengan pilihan yang beraneka ragam, maka bisa mencoba kuliner yang diinginkan sesuai selera. (PRI)