Konten dari Pengguna

5 Mall di Jakarta yang Boleh Bawa Anjing, Mana Saja?

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
18 Oktober 2023 14:09 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Mall di Jakarta yang Boleh Bawa Anjing, Sumber Unsplash Welovebarcelona.de
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Mall di Jakarta yang Boleh Bawa Anjing, Sumber Unsplash Welovebarcelona.de
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sebagai kota metropolitan terbesar di Indonesia, Jakarta memiliki beragam tempat menarik yang bisa dikunjungi di kala senggang. Misalnya adalah mall. Bahkan kini ada mall di Jakarta yang boleh bawa anjing.
ADVERTISEMENT
Tak hanya satu saja, namun ada beberapa. Mall ini pun sering dikunjungi oleh para pemilik anjing yang ingin berjalan-jalan bersama hewan peliharaannya.

Mall di Jakarta yang Boleh Bawa Anjing

Ilustrasi Mall di Jakarta yang Boleh Bawa Anjing, Sumber Unsplash Michael Weidemann
Mall adalah salah satu tempat yang kerap dikunjungi masyarakat Jakarta dan sekitarnya saat ingin mencari hiburan. Untuk menambah kenyamanan pengunjung, berbagai pengelola mall pun menerapkan berbagai kebijakan. Salah satunya boleh membawa anjing.
Lantas, mana saja mall di Jakarta yang boleh bawa anjing? Berikut di antaranya.

1. Mall Kelapa Gading

Salah satu mall di daerah Jakarta Utara ini bisa dikunjungi bersama anjing selama masih diikat dengan tali. Bahkan, mall ini mempunyai area taman bermain khusus anjing, yaitu Paws Gading. Lokasi mall ini ada di Summarecon Mall Kelapa Gading.
ADVERTISEMENT

2. Senayan Park

Senayan Park membolehkan pengunjungnya membawa anjing di luar ruangan. Area ini pun menarik karena menurut senayanpark.com, ada danau luas, taman, Rooftop Garden, Skywalk, dan lain-lain di sana. Mall ini ada di Jl. Gerbang Pemuda No. 3, Tanah Abang.

3. Baywalk Mall

Masyarakat di daerah Pluit dan sekitarnya bisa mengajak anjing kesayangannya ke Baywalk Mall. Tak hanya itu saja, mall di Jl. Pluit Karang Ayu 1, Penjaringan ini juga mempunyai pemandangan yang menarik karena berbatasan langsung dengan pantai.

4. Mall of Indonesia

Mall di Jl. Boulevard Barat Raya No. 12, Kelapa Gading Barat ini juga boleh dimasuki oleh anjing. Bahkan anjing bisa dibawa masuk ke berbagai tempat makan.

5. Pluit Village

Pluit juga memiliki mall lain yang ramah dengan anjing, yaitu Pluit Village. Tak hanya itu saja, mall di Jl. Pluit Indah No. 12, Penjaringan ini juga mempunyai pemandangan danau yang menawan.
ADVERTISEMENT
Lima mall di Jakarta yang boleh bawa anjing ini bisa dikunjungi sesuai dengan jam operasional pusat perbelanjaan pada umumnya, yaitu setiap hari pada pukul 10.00-22.00. Namun, perlu diperhatikan bahwa kebijakan membawa anjing ini bisa berubah kapan saja. (LOV)