5 Rekomendasi Tempat Makan dekat Hotel Kempinski Jakarta

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
Konten dari Pengguna
15 April 2024 18:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat makan dekat Hotel Kempinski Jakarta. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pixabay/neshom.
zoom-in-whitePerbesar
Tempat makan dekat Hotel Kempinski Jakarta. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pixabay/neshom.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hotel Kempinski Jakarta merupakan salah satu hotel ternama di Jakarta. Jika sedang menginap di hotel ini atau sedang berkegiatan di sini, dan ingin berkuliner ada beberapa tempat makan dekat Hotel Kampinski Jakarta yang bisa dicoba.
ADVERTISEMENT
Tempat makan tersebut menawarkan menu beragam dan khas masing-masing yang dapat dipilih sesuai selera.

5 Tempat Makan Dekat Hotel Kempinski Jakarta

Tempat makan dekat Hotel Kempinski Jakarta. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pixabay/allybally4b.
Hotel Kempinski Jakarta terletak di kawasan JL. M.H. Thamrin, Jakarta Pusat. Di kawasan ini ada beberapa tempat makan yang worth untuk dicoba.

1. Warung Leko Grand Indonesia

Restoran yang terletak di Grand Indonesia East Mall ini menyajikan menui nusantara yang beragam. Di sini, pengunjung bisa mencoba iga bakar madu, buntut bakar madu, empal penyet dan masih banyak lagi. Harga menu di sini mulai dari Rp50.000 per porsinya.
Alamat: East Mall GI Lt5, Jalan M.H. Thamrin, Menteng, Jakarta Pusat.

2. Remboelan

Restoran dengan sajian Nusantara ini juga patut dicoba. Menu andalan di sini di antaranya nasi bakar cumi yang smoky dan cuminya yang empuk. Bumbunya begitu meresap. Menu lainnya antara lain sate sapi ungaran, sate madura, dan nasi bakar peda. Harga menu di sini mulai dari kisaran Rp50.000
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. M.H. Thamrin No.1, Menteng, Jakarta Pusat.

3. Paulaner Brauhaus

Jika ingin berkuliner masakan Eropa, maka restoran yang menyajikan menu khas Bavarian dan Munich ini pilihannya. Menu utama di sini adalah sajian klasik seperti sauteed chicken strips Zurich style, beef goulash, dan crispy pork belly.
Untuk minuman, yang khas di sini adalah varian beer, dari mulai dark beer, weat beer, dan mixed beer lainnya. Harga menu di sini mulai dari kisaran Rp200.000 ke atas.
Alamat: Jl. MH Thamrin No.1, Menteng, Jakarta Pusat.

4. Sana Sini Restaurant

Restoran ini merupakan restoran buffet yang menyajikan masakan Indonesia, Chinese, Jepang, dan Western dengan konsep open kitchen. Harga menu di sini bervariasi, mulai dari Rp318.000/orang
Alamat: Pullman Jakarta Indonesia (Lobby Level) Jl. M.H. Thamrin No.59, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat.
ADVERTISEMENT

5. Kaum Jakarta

Tempat makan dekat hotel Kempinski Jakarta selanjutnya adalah Kaum Jakarta. Restoran ini menyajikan masakan nusantara dengan menu utama bebek Timus khas Toba, barramundi kukus sambal Aceh, tambusu, sate buntel, tambusu dan masih banyak lagi. Harga menu di sini mulai dari Rp100.000
Alamat: Jl. Dr. Kusuma Atmaja No.77, Menteng, Jakarta Pusat
Demikianlah rekomendasi tempat makan dekat Hotel Kempinski Jakarta yang bisa jadi pilihan berkuliner. (ROB)