Konten dari Pengguna

5 Tempat Makan dekat Stasiun Sudirman Enak dan Murah

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
5 Februari 2024 1:21 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat makan dekat Stasiun Sudirman. Foto hanyalah ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/Misbahul Aulia
zoom-in-whitePerbesar
Tempat makan dekat Stasiun Sudirman. Foto hanyalah ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/Misbahul Aulia
ADVERTISEMENT
Stasiun Sudirman adalah salah satu titik pusat lalu lintas yang padat di Jabodetabek, karena berada di lokasi sangat strategis di tengah kota. Berada di sekitar stasiun ini untuk beraktivitas apa pun, tentu wajib tahu rekomendasi tempat makan dekat Stasiun Sudirman.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari ppid.dephub.go.id, Stasiun Sudirman merupakan lintasan transportasi umum yang menghubungkan kota aglomerasi Jabodetabek yang setiap harinya mengangkut ribuan masyakatat beraktivitas di dalamnya.
Mengingat hal tersebut, penting untuk mengetahui berbagai pilihan tempat makan yang tersedia di sekitarnya. Dengan ribuan orang yang beraktivitas dan melintasi area ini setiap hari, berbagai tempat makan telah bermunculan untuk melayani kebutuhan kuliner yang beragam

Rekomendasi Tempat Makan dekat Stasiun Sudirman

Tempat makan dekat Stasiun Sudirman. Foto hanyalah ilusttasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber: UnsplasKhachik Simonian
Banyak orang yang membutuhkan tempat makan yang tak hanya menawarkan kelezatan rasa, tetapi juga kenyamanan dan aksesibilitas yang mudah. Berikut ini beberapa rekomendasi tempat makan dekat Stasiun Sudirman yang bisa dipertimbangkan.

1. Bubur Ayam Sunda

Terletak di Jalan Blora 36, tepat di depan Stasiun Sudirman, dengan cukup jalan kaki sekitar 3 menit pengunjung sudah sampai di tempat ini.
ADVERTISEMENT
Berdiri sejak 1999, Bubur Ayam Sunda menyediakan menu bubur dengan aneka satai tusuk khas, dan bisa juga ditambahkan dengan telur ayam rebus setengah matang ke dalam bubur langsung.
Tempat ini sangat terkenal dan ramai, terutama Sabtu dan Minggu setelah Car Free Day. Harga bubur dari Rp15.000 pas di kantong.

2. Mie Keriting Luwes

Berada di Jalan Kendal No 22, Mie Keriting Luwes adalah salah satu tempat makan yang bisa jadi pilihan untuk mengisi perut lapar sebelum melanjutkan aktivitas atau perjalanan. Yang khas dari Mie Keriting Luwes adalah semua bahan baku seperti mie, bakso dan pangsitnya dibuat sendiri oleh pemilik.
Berdiri sejak 2009, Mie Ayam Luwes memiliki menu favorit Mie Daging Komplet, yang selain memiliki topping biasa seperti Yamin Bakso Pangsit, juga ditambahkan cacahan daging sapi nikmat.
ADVERTISEMENT

3. Restoran Ikan Tude Manado

Masakan Manado adalah salah satu masakan khas daerah yang sangat familier di kalangan mayoritas masyarakat Indonesia. Bagi yang bekerja dan sedang berktivitas di sekitaran Stasiun Sudirman, wajib mencoba singgah di restoran ini.
Ikan Tude, atau lebih familier dengan nama ikan kembung, tersedia di restoran ini beserta ikan laut khas lainnya, seperti cakalang dan kerapu. Ada juga opsi olahan ayam, yang semuanya dimasak dengan bumbu khas Manado yang autentik. Tak ketinggalan, tersedia pula Bubur Manado.
Untuk harga, untuk ukuran restoran, masih sangat ramah di kantong. Lokasi sangat dekat dengan Staiun Sudirman, di Jalan Blora 37 Jakarta Pusat.

4. Sukiyaki Steamboat Berbeque Blora

Kedai ini adalah salah satu hidden gem di Jakarta. Dengan lokasi yang strategis di tengah kota, selain menyajikan menu sukiyaki, steamboat dan barbeque yang nikmat, harganya juga sangat terjangkau.
ADVERTISEMENT
Lokasinya yang berada di teras rumah menyajikan keunikan tersendiri. Karena makan bersama rekan atau keluarga, hingga sendiri pun tetap serasa homey. Sukiyaki Steamboat Berbeque Blora yang sudah hadir sejak puluhan tahun lalu ini hanya buka dari sore pukul 17.30 WIB. Lokasi di Jalan Purwodadi 44 Menteng.

5. Dimsum Arsyif Sudirman

Salah satu tempat makan dekat Stasiun Sudirman yang cukup terkenal dan jadi favorit anak kereta ini lokasinya sangat strategis di persimpangan LRT, MRT, dan KRL.
Dengan harga terjangkau, Dimsum Arsif menyajikan rasa khas yang dimsum premium aneka rasa, dari udang, cumi, jamur, ayam. Satu porsi berisi 4 potong, bisa dinikmati dengan harga Rp13.000. Meski dijual di gerobak, Dimsum Arsyif menyediakan tenda dan kursi juga untuk makan di tempat.
ADVERTISEMENT
Itulah dia 5 rekomendasi tempat makan dekat Stasiun Sudirman yang cocok untuk disinggahi dan coba saat berada di sekitar salah satu stasiun tersibuk di Jakarta tersebut. (ICOEL)