Konten dari Pengguna

5 Toko Sepeda di Jakarta Terbaik dan Lengkap

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
28 Desember 2023 15:42 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Toko Sepeda di Jakarta.  Foto hanya sebagai ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Christin Hume.
zoom-in-whitePerbesar
Toko Sepeda di Jakarta. Foto hanya sebagai ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Christin Hume.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bersepeda di Jakarta bisa dilakukan sebagai hobi sekaligus olahraga. Untuk menemukan sepeda yang tepat, terdapat lima toko sepeda di Jakarta yang terbaik dan memiliki koleksi sepeda yang lengkap.
ADVERTISEMENT
Bersepeda memiliki manfaat yang baik bagi tubuh. Berdasarkan betterhealth.vic.gov.au, bersepeda dapat membantu melindungi diri dari penyakit serius seperti stroke, serangan jantung, beberapa jenis kanker, depresi, diabetes, obesitas, dan radang sendi.
Bersepeda juga termasuk olahraga yang menyenangkan, dan bisa dilakukan oleh segala usia. Bahkan bersepeda juga bisa dimasukkan ke dalam rutinitas harian, misalnya berkendara ke toko, taman, sekolah, atau tempat kerja.

Toko Sepeda di Jakarta Terbaik dan Lengkap

Toko Sepeda di Jakarta. Foto hanya sebagai ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Eric Crawford.
Toko sepeda di Jakarta yang terbaik itu memiliki layanan yang baik dan juga penjaga atau pemilik toko yang ramah. Selain itu, toko yang lengkap juga menjadi pertimbangan untuk membeli sepeda.
Toko sepeda yang terkenal di Jakarta terdapat di Pasar Rumput, Jakarta Selatan hingga di Jatinegara. Berikut beberapa rekomendasi toko sepeda yang ada di Jakarta.
ADVERTISEMENT

1. HTH Bicycles

Tujuan pembelian sepeda yang pertama ada HTH Bicycles, di Jalan Bekasi Barat, Jatinegara, Jakarta Timur. Di tempat ini koleksi sepeda cukup lengkap. Pembeli bisa menemukan sepeda anak, dewasa pria, wanita, hingga sepeda listrik.
Di tempat ini juga melayani setting sepeda, mulai dari rem, tempat duduk sepeda, hingga setting bagian lain dari sepeda.
Alamat: Jl. Bekasi Barat No.38, Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur
Jam Buka: 09.00-17.30

2. Lima Saudara Bicycle Store

Selanjutnya ada Lima Saudara Bicycle Store, di Pasar Rumput. Toko sepeda di sini memang tidak begitu besar, namun menyediakan berbagai jenis sepeda. Selain itu, juga tersedia hal lainnya di sini, seperti skateboard, helm untuk keamanan dan lain sebagainya.
Toko sepeda ini dilayani oleh penjualnya ramah. Sehingga pembeli bisa dengan nyaman berbelanja di toko ini.
ADVERTISEMENT
Alamat: Pasar Rumput, Jl. Sultan Agung No.56, Pasar Manggis, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan
Jam Buka: 10.00-18.00

3. Toko Sepeda Dhoho Jaya Abadi

Masih di sekitar Pasar Rumput, Jakarta Selatan, terdapat Toko Sepeda Dhoho Jaya Abadi. Toko ini menjual banyak jenis sepeda, mulai dari sepeda anak hingga dewasa.
Istimewanya, toko ini hanya melayani penjualan offline langsung di toko dan tidak menerima penjualan online. Sehingga pembeli dapat langsung menuju toko ini dan berbelanja sepeda dan kebutuhan sepeda.
Alamat: Pasar Rumput, Jl. Sultan Agung No.56D, RT.1/RW.10, Ps. Manggis, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan
Jam Buka: 10.30-22.00

4. Toko Sepeda ORI BIKE

Kemudian ada toko sepeda yang berada di Palmerah, Jakarta Barat, bernama Toko Sepeda ORI BIKE. Pembeli yang berasal dari sekitar Palmerah tidak perlu membeli sepeda terlalu jauh.
ADVERTISEMENT
Toko sepeda ini memiliki pelayanan ramah dan juga menjual spare part sepeda yang cukup lengkap.
Alamat: Jl. Bambu Ori Raya No.04A, Kota Bambu Selatan, Palmerah, Jakarta Barat
Jam Buka: 08.00-17.00

5. Toko Sepeda Kemenangan

Terakhir, ada toko sepeda bernama Toko Sepeda Kemenangan, di Penjaringan, Jakarta Utara. Toko sepeda ini juga bisa didatangi oleh pembeli yang tinggal di wilayah Jakarta Utara.
Sepeda anak, sepeda lipat hingga beberapa spare part juga ada di sini.
Alamat: Jl. Teluk Gong Raya No.2, Pejagalan, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara
Jam Buka: 09.00-18.00
Itulah rekomendasi toko sepeda di Jakarta, bagi siapapun yang ingin membeli sepeda untuk anak hingga dewasa. (Fitri A)