Konten dari Pengguna

7 Restoran Indonesia di SCBD, Punya Menu Lezat, Nyaman, dan Wajib Dikunjungi

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
3 Juli 2024 17:06 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Restoran Indonesia di SCBD. Foto hanya sebagai ilustrasi saja, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/PETER TEOFILUS KARUNDENG.
zoom-in-whitePerbesar
Restoran Indonesia di SCBD. Foto hanya sebagai ilustrasi saja, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/PETER TEOFILUS KARUNDENG.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kawasan Sudirman Central Business District (SCBD), jadi salah satu kawasan yang ramai dengan gedung perkantoran hingga mall. Di kawasan ini, juga banyak restoran Indonesia. Restoran Indonesia di SCBD bisa jadi pilihan untuk bersantap.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan peta yang ada pada website resmi pengelola SCBD, dalam scbd.com, kawasan ini berdiri di atas tanah yang berada di wilayah Senayan, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Rekomendasi Restoran Indonesia di SCBD

Restoran Indonesia di SCBD. Foto hanya sebagai ilustrasi saja, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pexels/Burak The Weekender.
Rekomendasi restoran Indonesia di SCBD yang menyajikan menu masakan Nusantara yang lezat, bisa ditemukan di Pacific Place Mall. Ada juga restoran yang berlokasi di gedung lainnya di kawasan perkantoran elit ini.
Berikut adalah rekomendasi restoran di SCBD yang menyajikan menu masakan Indonesia yang punya menu lezat, tempat yang nyaman dan wajib dikunjungi.

1. Batik Kuring

Pertama ada restoran Batik Kuring, yang menyajikan masakan seafood Indonesia premium. Berdasarkan Instagram resminya, @batikkuring, lokasinya ada SCBD lot 21 dan SCBD park lot 6. Aneka menu olahan gurame hingga udang galah yang nikmat ada di sini.
ADVERTISEMENT

2. Rempah Bistro

Berikutnya ada Rempah Bistro di lantai 4 Pacific Place Mall. Lokasinya luas, dengan beragam pilihan tempat duduk. Pengunjung bisa menikmati aneka sajian masakan Indonesia, berupa olahan daging, ayam hingga seafood.
Dari menu yang terdapat pada Instagram resminya, rempahbistro, tempat ini juga menjual macam-macam masakan khas Nusantara, seperti rawon, empal gentong, hingga jajanan pasar.

3. Kafe Betawi Pacific Place Mall

Kafe Betawi Pacific Place Mall juga bisa jadi pilihannya. Berlokasi di lantai 4, tempatnya didesain dengan nuansa Betawi zaman dulu. Menu makanannya mulai dari aneka masakan Betawi yang khas, seperti soto Betawi, nasi uduk semur daging, hingga asinan Betawi.
ADVERTISEMENT

4. Taliwang Bali Pacific Place

Taliwang Bali Pacific Place juga cocok untuk didatangi bagi pengunjung yang rindu akan cita rasa masakan Bali yang nikmat. Berdasarkan website resminya, taliwangbali.com, menu ayam taliwang, ayam betutu, nasi Bali bisa disantap di restoran yang punya nuansa Indonesia itu.

5. Nasi Peda Pelangi SCBD

Nasi Peda Pelangi SCBD, merupakan restoran yang punya konsep berupa warung di tengah gedung bertingkat SCBD.
Seperti menu pada warung lainnya, pengunjung bisa menikmati sajian nasi dengan lauk yang diinginkan. Ada menu ayam suwir betutu, cumi hitam hingga nasi peda yang sedap.
ADVERTISEMENT

6. Tesate Pacific Place

Selanjutnya ada tempat makan sate yang dibawa ke meja restoran, yakni Restoran Tesate Pacific Place. Sate di tempat ini disajikan di atas anglo kecil. Pengunjung bisa pesan aneka menu sate, misalnya sate ayam, sate wagyu, sate jamur dan lain-lain.

7. Kila Kila By Akasya

Terakhir, ada restoran cukup mewah, yang menyajikan masakan Indonesia bernama Kila Kila By Akasya. Dari Instagram resminya, @kilakilajakarta, menu masakan Indonesia cukup lengkap, mulai dari aneka sup (rawon, soto, sup daging), hingga dessert (colenak, dan lain-lain).
ADVERTISEMENT
Ada 7 rekomendasi restoran Indonesia di SCBD, yang punya menu lezat dan tempat yang nyaman, bisa digunakan sebagai tujuan menyambut tamu dari luar negeri atau luar kota. (Fitri A)