Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
9 Tips Nonton Timnas di GBK untuk dukung Indonesia dalam Pertandingan
14 November 2024 15:37 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Stadion Utama Gelora Bung Karno jadi stadion kandang dari Timnas Indonesia . Banyak pertandingan antarnegara dilakukan di sini, yang juga bisa ditonton masyarakat. Terdapat beberapa tips nonton Timnas di GBK, agar nyaman selama menonton pertandingan.
ADVERTISEMENT
Stadion Gelora Bung Karno atau sering disebut GBK, berdasarkan website resmi gbk.id, stadion ini dibangun ketika Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah Asian Games IV Tahun 1962. Kini, kapasitas penontonnya adalah ± 78.000 penonton.
Tips Nonton Timnas di GBK untuk dukung Indonesia
Tips nonton Timnas di GBK perlu diperhatikan bagi pendukung hingga penggemar Timnas Indonesia. Tip ini bisa jadi cara nyaman untuk menonton dan mendukung Timnas ketika berlaga di GBK Senayan .
Berikut beberapa tip untuk menonton pertandingan Timnas Indonesia di GBK.
1. Pastikan Memiliki Tiket Nonton dan Punya Garuda ID
Pertama, tentu saja, penonton telah memiliki tiket laga pertandingan Timnas Indonesia yang akan digelar. Untuk membeli tiket, kini penonton diwajibkan memiliki Garuda ID, sebagai identitas resmi pendukung Timnas.
Pendaftaran Garuda ID dan pembelian tiket bisa didapatkan secara online. Penonton perlu menyimak unggahan dari akun resmi Timnas, @timnasindonesia, mengenai penjualan tiket pertandingan.
ADVERTISEMENT
2. Datang Lebih Awal untuk Menghindari Kepadatan Pengunjung
Penonton juga perlu datang lebih awal untuk menghindari kepadatan pengunjung. Selain itu, penonton juga mengikuti arahan petugas saat memasuki kawasan ringroad GBK.
3. Gunakan Transportasi Umum atau Cari Kantung Parkir Kendaraan
Penonton bisa menggunakan transportasi umum sebagai kendaraan untuk mencapai kawasan GBK. Penonton bisa menaiki TransJakarta dan MRT untuk mencapai kawasan Senayan.
4. Titip Barang di Loker Penitipan Berbayar
Penonton yang memiliki barang dengan tas besar, bisa menggunakan loker penitipan berbayar. Lokernya sering digunakan untuk masyarakat yang melakukan olahraga di kawasan GBK Senayan.
5. Tidak Membawa Laser, Kembang Api dan Barang yang Terlarang Lainnya
Tentu saja beberapa barang yang dapat membahayakan penonton lain, pemain dan bangunan stadion tidak diperbolehkan dibawa. Misalnya laser, kembang api, botol minum dan lain sebagainya.
6. Gunakan Pakaian Nyaman dan Atribut Timnas
Ketika menonton pertandingan Timnas, gunakan pakaian hingga sepatu yang nyaman. Penonton juga bisa menggunakan atribut Timnas Indonesia ketika menonton pertandingan. Hal ini akan menambah keseruan pertandingan.
ADVERTISEMENT
7. Tetap Duduk di Bangku yang Telah Ditentukan
Ketika tiba di bagian dalam stadion dan menemukan tempat duduk, pastikan untuk tetap berada di tempat duduk selama pertandingan berlangsung. Jika Timnas mencetak gol, lakukan selebrasi, hanya di tempat duduk saja.
8. Ikuti Arahan Petugas di Lapangan
9. Masuk dan Keluar Stadion dengan Tertib, Rapi dan Aman
Saat masuk dan keluar stadion, lakukan dengan tertib dan aman. Jangan berdesakan, karena ada sekitar 78.000 orang yang ada di stadion ini ketika pertandingan berlangsung.
Selain itu, bawa kembali barang bawaan, termasuk sampah. Jangan tinggalkan barang apapun ketika meninggalkan kursi stadion.
Demikian sembilan tips nonton Timnas di GBK. Tip ini bisa dilakukan ketika mendapatkan kesempatan menonton laga Timnas Indonesia melawan negara lain di stadion kebanggan masyarakat Indonesia itu. (Fitri A)
ADVERTISEMENT