Baca di Tebet: Tempat Baca Buku sekaligus Melepas Penat di Jakarta

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
Konten dari Pengguna
25 Mei 2024 13:28 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Baca di Tebet, foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/Inna Safa
zoom-in-whitePerbesar
Baca di Tebet, foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/Inna Safa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ruang baca di Jakarta yang sangat minim membuat para penggemar buku kesusahan mencari tempat yang tenang dan nyaman untuk membaca buku. Oleh karena itu, Baca di Tebet hadir sebagai ruang untuk membaca buku yang nyaman di Jakarta.
ADVERTISEMENT
Perpustakaan ini didirikan pada tahun 2022 dan difungsikan sebagai tempat penyimpanan buku pribadi milik Wien Muldian. Namun saat ini tempat penuh literasi ini terbuka untuk umum terlebih bagi warga Jakarta yang hobi membaca.
Sekilas tentang Baca di Tebet
Baca di Tebet, foto hanya ilustrasi bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/ Lisda Kania Yuliani
Baca di Tebet ini terletak di dalam Eco Park Tebet yang merupakan ruang hijau terbuka di Jakarta. Bagi warga Jakarta yang butuh referensi bacaan menarik tentu ruang baca ini menjadi tempat yang pas untuk dituju.
Perpustakaan ini bisa menjadi pilihan para warga Jakarta yang ingin menyelesaikan tugas sekolah ataupun kuliah. Sebab tempat ini menyediakan berbagai buku bacaan dan tempat yang tenang sehingga pengunjung bisa fokus mengerjakan tugas.
Selain sebagai tempat membaca, perpustakaan di Tebet ini juga bisa menjadi tempat melepas penat. Suasana yang tenang di tempat ini sangat pas untuk relaksasi pikiran.
ADVERTISEMENT
Perpustaan ini juga bisa dipakai sebagai tempat untuk tempat ungik mengerjakan tugas bersama, sebab tempat ini dilengkapi dengan ruang diskusi. Bagi pengunjung yang suka bermain musik, tempat ini juga dilengkapi dengan ruang musik yang bisa digunakan untuk bernyanyi dan bermain musik.
Ruangan tersebut tentu terpisah dengan ruangan khusus untuk membaca. Hal tersebut membuat pengunjung yang mengerjakan tugas dan membaca tidak akan terganggu dengan suara bising.

Lokasi, Jam Buka dan Harga Tiket masuk Baca di Tebet

Baca di Tebet, foto hanya ilustrasi bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/ Trnava University.
Untuk lokasi perpustakaan ini berada di Jalan Tebet Barat Dalam Raya No.29, RW.2, Tebet Barat, Kecamatan Tebet, Kota Jakarta Selatan. Jaraknya hanya sekitar 2,5 dari Stasiun Tebet atau sekitar 7 menit dengan berkendara.
ADVERTISEMENT
Tempat ini buka pukul 10.00-18.00 WIB pada hari Minggu, dan Selasa hingga Kamis. Sementara untuk hari Jumat dan Sabtu Baca di Tebet mulai dibuka pukul 12.30-20.30 WIB.
Karena dikelola oleh pribadi, pengunjung yang ingin berkunjung ke Baca di Tebet akan dikenakan biaya masuk. Baca di Tebet mengenakan tarif Rp35.000 untuk warga Jakarta yang ingin berkunjung.
Namun bagi pengunjung yang ingin menjadi member di tempat ini bisa membayar Rp100.000 untuk biaya bulanan bagi pelajar dan umum. Pengujung yang sudah mendaftar member bulanan akan dapat membaca sepuasnya di tempat ini selama 1 bulan.
Selain dapat membaca sepuasnya, pengunjung yang sudah membayar member tahunan juga dapat meminjam buku secara gratis. Tentu saja, ruang baca ini menjadi tempat yang menarik untuk dikunjungi, khusus saat akhir pekan.
ADVERTISEMENT
Itulah informasi mengenai Baca di Tebet. Pastikan untuk selalu menaati semua tata tertib selama datang ke ruang baca ini. (IND)