Konten dari Pengguna

Cara Tukar Tiket Konser Bruno Mars Jakarta 2024, Jadwal, dan Lokasinya

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
7 September 2024 13:21 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara Tukar Tiket Konser Bruno Mars Jakarta 2024/ Foto hanyalah ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber: Pixabay/Vishnu R Nair
zoom-in-whitePerbesar
Cara Tukar Tiket Konser Bruno Mars Jakarta 2024/ Foto hanyalah ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber: Pixabay/Vishnu R Nair
ADVERTISEMENT
Konser Bruno Mars yang bertajuk “24K Magic Live” akan segera digelar di Jakarta pada tanggal 11, 13, dan 14 September 2024. Para penggemar yang telah membeli tiket secara daring tidak perlu bingung dengan cara tukar tiket konser Bruno Mars Jakarta 2024.
ADVERTISEMENT
Mengutip official Instagram @pkentertainment.id, penggemar sudah bisa menukarkan tiket menjadi wristband mulai tanggal 9 September 2024. Penggemar wajib menukarkan e-voucher menjadi wristband yang nantinya akan dipakai saat konser berlangsung.

Jadwal, Lokasi, dan Cara Penukaran Tiket Konser Bruno Mars Jakarta 2024

Penukaran tiket dilaksanakan selama 6 hari, mulai tanggal 9 September 2024. Penukaran tiket bertempat di Jakarta Convention Center dan Jakarta International Stadium. Berikut rincian jadwal, lokasi, dan cara tukar tiket konser Bruno Mars Jakarta 2024.

1. Jadwal dan Lokasi Penukaran Tiket

Para penggemar yang menonton konser hari pertama bisa menukarkan tiket pada tanggal 9 dan 10 September 2024 pukul 10.00-21.00 WIB di Exhibition Hall B JCC dan tanggal 11 September 2024 pukul 08.00- 2.00 WIB di Lapangan ITF JIS.
ADVERTISEMENT
Selanjutnya, penggemar yang menonton konser di hari kedua dapat menukarkan tiket pada tanggal 11 dan 12 September 2024 pukul 10.00-21.00 WIB di Exhibiton Hall B JCC dan tanggal 13 September 2025 pukul 08.00-22.00 WIB di Lapangan ITF JIS.
Pengemar yang menonton konser di hari ketiga bisa menukarkan tiket pada tanggal 12 dan 13 September 2024 pukul 10.00-21.00 WIB di Exhibition Hall B JCC dan tanggal 14 September 2024 pukul 08.00-22.00 WIB di Lapangan ITF JIS.

2. Cara Penukaran Tiket Konser Bruno Mars Jakarta 2024

Sebelum datang ke lokasi penukaran tiket, penggemar perlu mempersiapkan beberapa berkas yang harus dibawa untuk menukarkan tiket. Berikut cara penukaran tiketnya:
ADVERTISEMENT
Demikian cara tukar tiket konser Bruno Mars Jakarta 2024 serta jadwal dan lokasi penukaran tiketnya. Simpan baik-baik wristband yang telah didapatkan agar tidak hilang saat hari konser. (LIS)