Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Catat! Cara ke Gerbang Carnaval Ancol dengan Beberapa Transportasi
13 Mei 2024 14:41 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ancol merupakan salah satu tempat rekreasi yang cukup populer di kawasan Jakarta Utara. Tidak heran, banyak orang yang mencari informasi mengenai cara ke Gerbang Carnaval Ancol.
ADVERTISEMENT
Ada beberapa alternatif transportasi untuk sampai di Ancol. Beberapa di antaranya menggunakan KRL, MRT, TransJakarta, maupun kendaraan pribadi.
Ini Dia Cara ke Gerbang Carnaval Ancol
Bagi yang berencana melakukan liburan ke Ancol tidak perlu khawatir. Berikut ini cara ke Gerbang Carnaval Ancol.
1. Melalui KRL
Dikutip dari website resmi ancol.com, KRL menjadi salah satu opsi transportasi favorit untuk mencapai Ancol. Jika berangkat dari Stasiun Bogor, bisa turun di Stasiun Gondangdia. Dari sana kemudian transit ke jurusan kota dan turun di Stasiun Ancol.
Sementara itu, jika dari Bekasi atau Stasiun Jatinegara bisa turun di Stasiun Tanah Abang. Lalu transit ke jurusan kota dan turun di Stasiun Ancol.
2. Melalui MRT
Jika datang dari Lebak Bulus, bisa menaiki MRT jurusan Lebak Bulus dan turun di Blok M. Lalu ganti jalur ke MRT jurusan kota dan turun di Stasiun Dukuh Atas. Setelah itu bisa melanjutkan perjalanan dengan menaiki KRL jurusan kota dan turun di Stasiun Ancol.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, jika datang dari Bunderan HI bisa ke arah Stasiun Dukuh Atas. Lalu pindah ke KRL jurusan kota dan turun di Stasiun Ancol.
3. Melalui TransJakarta
TransJakarta menjadi transportasi publik paling efisien. Jika hendak ke Ancol, bisa menaiki TransJakarta koridor 1 maupun 12. Setelah itu hanya perlu turun di Halte Ancol.
4. Kendaraaan Pribadi
Selain menggunakan transportasi publik, bisa juga menggunakan kendaraan pribadi. Rute tercepat untuk ke Ancol yaitu melalui Tol Lingkar Dalam - Cawang.
Setelah sampai di Ancol, wisatawan bisa melakukan sewa kendaraan agar lebih leluasa menjelajahi Ancol. Untuk tiket masuknya sendiri sebesar Rp25.000 per orang.
Itulah informasi mengenai cara ke Gerbang Carnaval Ancol melalui beberapa transportasi umum maupun kendaraan pribadi. Sebelum berkunjung ke Ancol, lebih baik untuk selalu mengecek kondisi lalu lintas terlebih dahulu agar perjalanan lebih nyaman. (VIN)
ADVERTISEMENT