Konten dari Pengguna

Danau Abah Suradita, Restoran Tepi Danau Cantik di BSD

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
11 Oktober 2024 15:38 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Danau Abah Suradita. Foto hanya sebagai ilustrasi saja, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pexels/Michael Villanueva.
zoom-in-whitePerbesar
Danau Abah Suradita. Foto hanya sebagai ilustrasi saja, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pexels/Michael Villanueva.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Danau Abah Kultura BSD atau Danau Abah Suradita, bisa jadi tempat yang seru untuk bersantap. Sebagian tepi danau dijadikan sebagai restoran yang cantik dan punya pemandangan sore yang menakjubkan.
ADVERTISEMENT
Danau Abah Kultura BSD berada di Kelurahan Suradita, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang.

Daya Tarik Danau Abah Suradita

Danau Abah Suradita. Foto hanya sebagai ilustrasi saja, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Pexels/Polina Tankilevitch.
Danau Abah Suradita punya berbagai hal menarik yang menjadikan tempat ini wajib dikunjungi. Mulai dari lokasi, restoran hingga ragam kegunaan lokasinya yang estetik dan terawat.
Berikut merupakan beberapa daya tarik dari Danau Abah di Kelurahan Suradita, Tangerang ini. Informasinya berdasarkan Instagram resmi @danauabahofficial.

1. Tempat Makan, Nongkrong dan Bersantai Tepi Danau

Danau Abah merupakan restoran yang nyaman untuk dikunjungi. Sebagai tempat makan, tempatnya cukup luas. Bahkan beberapa sudutnya cocok untuk nongkrong atau pun bersantai.

2. Restoran dengan Menu Sajian Sunda Nikmat

Di Danau Abah, terdapat restoran yang menyajikan aneka menu sajian khas Sunda yang nikmat. Pengunjung bisa memilih aneka makanan prasmanan yang telah disediakan.
Menunya mulai dari sayur asem, sayur lodeh, ikan goreng, ayam goreng hingga lalapan.
ADVERTISEMENT

3. Bisa Pilih Tempat Makan: Saung hingga Piknik Tepi Danau

Tempat makannya pun bisa pengunjung pilih. Ada tempat makan berupa meja makan dengan kursi, tempat lesehan, saung hingga piknik tepi danau.
Pengunjung bisa bersantap di tepi danau dengan beralaskan tikar dan juga bean bag yang nyaman. Selain itu, tersedia pula ruang VIP yang private.

4. Cocok untuk Family Gathering sampai Lokasi Pernikahan

Tempat makan ini juga cocok untuk dijadikan sebagai lokasi family gathering atau rombongan kelas di sekolah. Ada lapangan besar yang bisa digunakan untuk bermain aneka permainan keakraban.
Selain itu, tempatnya juga cocok dijadikan sebagai lokasi pernikahan indoor dan juga outdoor.
Danau Abah Suradita buka setiap hari. Pada hari kerja buka pada pukul 10.00 hingga 21.00. Sedangkan di akhir pekan buka pukul 10.00 hingga 22.00. (Fitri A)
ADVERTISEMENT