Konten dari Pengguna

Danau Sunter 2, Jakarta Utara, untuk Wisata Murah Meriah

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
24 Januari 2024 14:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Danau Sunter, Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Fajruddin Mudzakkir
zoom-in-whitePerbesar
Danau Sunter, Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Fajruddin Mudzakkir
ADVERTISEMENT
Danau Sunter adalah area yang populer di Jakarta Utara. Danau ini dibedakan menjadi dua, yaitu danau pertama yang digunakan untuk penampungan air di sebelah barat dan danau kedua untuk tempat wisata di sebelah timur.
ADVERTISEMENT
Danau kedua inilah yang bisa dikunjungi oleh masyarakat di daerah Sunter. Terlebih lagi jika masyarakat tersebut ingin mencari hiburan yang murah meriah.

Kegiatan Wisata di Danau Sunter 2

Danau Sunter, Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Krisna Putra Pratama
Menurut situs utara.jakarta.go.id, Jakarta Utara merupakan salah satu kota administrasi di bawah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Luasnya mencapai 146,66 kilometer persegi atau 22,06% dari luas total wilayah Provinsi DKI Jakarta.
Ada berbagai tempat wisata di kota ini yang patut dikunjungi. Bahkan di antaranya ada wisata murah meriah. Misalnya adalah Danau Sunter 2. Di sini ada berbagai kegiatan yang bisa dilakukan, seperti:

1. Bermain Sepeda Bebek

Di sini ada banyak perahu sepeda bebek yang bisa disewa oleh pengunjung. Harganya pun relatif terjangkau, yaitu mulai dari Rp15.000 per orang untuk 20 menit.
ADVERTISEMENT

2. Memancing

Danau ini bisa dikunjungi oleh ornag-orang yang suka memancing. Hal ini disebabkan oleh beragamnya ikan di sana, seperti mujaer, bawal, lele, dan patin.

3. Jogging

Area danau ini telah dilengkapi dengan jogging track. Jadi, para pengunjung bisa memanfaatkannya untuk berwisata sekaligus menjaga kesehatan dengan jogging di pagi atau sore hari.

4. Duduk-Duduk Santai

Para pengunjung bisa duduk-duduk santai di area ini. Kegiatan tersebut pun bisa dilakukan sembari mengajak anak.

5. Wisata Kuliner

Ada berbagai pedagang makanan di sekitar sana. Jadi, para pengunjung bisa berwisata kuliner sembari menikmati suasana danau.
Selain kelima kegiatan di atas, danau ini juga digunakan untuk olahraga ski air. Namun, olahraga tersebut memerlukan biaya mulai dari Rp240.000 dan harus dipesan melalui situs pemesanan tiket daring.
ADVERTISEMENT

Informasi Lain tentang Danau Sunter 2

Danau Sunter, Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Sholeh Qomaruddin
Kawasan danau ini bisa dikunjungi kapan saja karena buka selama 24 jam. Namun, ada kegiatan yang hanya bisa dilakukan di waktu tertentu. Contohnya bermain sepeda bebek yang hanya buka pada pukul 07.00-21.00 WIB.
Tak ada biaya tiket untuk memasuki kawasan ini. Namun, para pengunjung perlu menyiapkan sejumlah uang untuk membayar parkir jika membawa kendaraan. Danau ini sendiri berada di Jalan Danau Sunter Utara No. 2, Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Danau Sunter 2 bisa menjadi pilihan wisata di tanggal tua. Masyarakat dari luar daerah Sunter bahkan Jakarta Utara juga bisa mengunjungi danau ini. (LOV)
ADVERTISEMENT