Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.91.0
Konten dari Pengguna
Harga Tiket Masuk Ragunan Terbaru 2024, Wisatawan Wajib Tahu
7 Agustus 2024 12:58 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ragunan masih menjadi salah satu destinasi wisata favorit bagi banyak orang di Jakarta. Bagi yang tertarik liburan ke Ragunan, harga tiket masuk Ragunan terbaru perlu diketahui oleh wisatawan sebelum berkunjung ke tempat wisata satu ini.
ADVERTISEMENT
Taman Margasatwa Ragunan memiliki luas 147 hektar dengan lebih dari 2.009 ekor satwa sesuai informasi dari situs resmi di ragunanzoojakarta.go.id. Di Ragunan, wisatawan bisa melihat beragam satwa serta tumbuhan untuk lebih mengenal keanekaragaman hayati.
Harga Tiket Masuk Ragunan Terbaru untuk Wisatawan
Sebagai kawasan wisata, Ragunan selalu ramai oleh wisatawan, terutama pada hari libur dan akhir pekan. Bagi yang ingin berkunjung, wajib tahu harga tiket masuk Ragunan terbaru agar bisa menyiapkan dana terlebih dahulu.
Harga tiket masuk ke Ragunan sangat terjangkau dan dibagi ke dalam dua kategori, yaitu pengunjung dewasa dan anak-anak. Adapun harganya adalah sebagai berikut:
Sementara, jika datang membawa kendaraan maka wajib membayar parkir sesuai tarif yang telah ditentukan. Berikut daftar tarif parkir kendaraan yang berlaku di Ragunan:
ADVERTISEMENT
Semua tarif tersebut bisa dibayarkan menggunakan kartu JakCard. JakCard merupakan kartu uang elektronik yang dikeluarkan oleh Bank DKI sebagai alat pembayaran yang sah.
Kartu JakCard ini bisa didapatkan di seluruh loket tiket yang ada di kawasan Ragunan. Harganya mulai dari Rp45.000 dengan saldo sebesar Rp20.000 dan harga Rp75.000 dengan saldo sebesar Rp50.000.
Satu kartu JakCard bisa digunakan lebih dari 1 orang dan bisa digunakan berulang, sehingga sisa saldo yang ada pada kartu tidak bisa direfund. Jadi pengunjung bisa melakukan isi ulang kartu apabila kekurangan saldo dengan minimal isi ulang sebesar Rp10.000.
Isi ulang kartu JakCard bisa dilakukan di semua loket yang ada di kawasan Taman Margasatwa Ragunan. Jadi pengunjung tidak perlu bingung apabila kekurangan saldo kartu ketika berkunjung ke Ragunan.
ADVERTISEMENT
Setelah tahu harga tiket masuk Ragunan terbaru, wisatawan bisa berkunjung ke Ragunan dengan lebih nyaman. Pastikan untuk memiliki kartu JakCard dengan saldo yang cukup agar bisa masuk ke kawasan Taman Margasatwa Ragunan. (PRI)