Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Harga Tiket Ragunan Jakarta dan Aktivitas yang Bisa Dilakukan di Dalamnya
20 November 2023 16:02 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Wisata edukasi ini memiliki lebih dari 2 ribu ekor satwa lengkap dengan 20 ribu pohon yang bisa dieksplorasi. Bagi warga Jakarta dan sekitarnya yang ingin memasuki kawasan wisata ini, penting sekali untuk mengetahui harga tiket beserta aktivitas yang bisa dilakukan di dalamnya.
Harga Tiket Ragunan Jakarta
Harga tiket Ragunan Jakarta beserta harga tiket parkir kendaraan sangat terjangkau, sehingga tidak akan menguras kantong. Pembelian tiket masuk bisa dilakukan secara online maupun offline, sehingga sangat fleksibel.
Mengutip website ragunanzoo.jakarta.go.id, harga tiket untuk pengunjung Dewasa adalah Rp4.000 per orang, sedangkan harga tiket untuk anak-anak sebesar Rp3.000 per orang. Adapun tarif parkir untuk setiap jenis kendaraan yakni sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
Aktivitas di Ragunan Jakarta
Selain melihat aneka jenis satwa, ada banyak aktivitas seru lainnya yang bisa dilakukan di Kebun Binatang Ragunan. Beberapa aktivitas tersebut bisa disimak di bawah ini’
1. Children Zoo
Di wahana children zoo anak-anak bisa berinteraksi langsung demgan berbagai macam jenis binatang jinak. Selain itu juga ada kolam ikan dan akuariun yang berisi ikan raksasa berasal dari Sungai Amazon, Brazil yakni Araipama.
2. Berkunjung ke Pusat Primata Schmutzer
Ketika memasuki Pusat Primata Schmutzer, pengunjung dapat melihat beragam jenis primata. Sebut saja orang utan, simpanse gorila, dan lain-lain.
Pusat primata ini dilengkapi dengan sarana edukasi yang bisa digunakan untuk mengenal karakteristik primata lebih dalam. Contohnya, seperti adanya perpustakaan, dapur makanan satwa, hingga diorama satwa.
3. Menaiki Hewan
Aktivitas seru lain yang bisa dilakukan di Ragunan yaitu menaiki beragam jenis hewan. Beberapa hewan yang bisa dinaiki untuk berkeliling yaitu kuda, jerapah, unta, dan gajah.
ADVERTISEMENT
4. Naik berbagai Wahana
Selain menunggangi berbagai jenis hewan, ada pula ragam wahana seru yang bisa dinaiki untuk hiburan. Beberapa wahana tersebut yaitu kereta keliling, perahu angsa, sepeda, dan lain-lain.
Harga tiket Ragunan Jakarta sangat ramah di kantong. Namun, harga tiket tersebut belum termasuk biaya untuk menikmati berbagai wahana yang tersedia di dalamnya. (DLA)