Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Kataramen Rawamangun, Tempat Makan Ramen Viral dan Wajib Dicoba
19 Desember 2023 14:35 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Sesuai dengan namanya, tempat ini merupakan resto ramen yang viral. Kataramen punya banyak cabang yang tersebar di beberapa lokasi seperti Bintaro, Cibubur, Tebet, Jatiwaringin, dan Rancawangun.
Daya Tarik dan Menu Makanan Kataramen Rawamangun
Dikutip dari repository.unsada.ac.id, ramen adalah makanan khas dari negara Jepang. Kataramen Rawamangu n menjadi salah satu ramen ciamik di Jakarta yang banyak disukai.
Meskipun restoran ini terbilang baru yakni grand opening pada tahun 2022, resto ramen ini disambut hangat dan dipadati para wisatawan. Kataramen bergerak di bawah naungan Kulo Group.
Ramen ini menyuguhkan rasa yang otentik. Tidak menghilangkan cita rasa Jepang, tetapi pas di lidah orang Indonesia. Selain itu, semua bahan yang digunakan halal tanpa menggunakan Mirin atau bahan non-halal yang berupa bumbu dapur khas Jepang.
ADVERTISEMENT
Saat ini, ada 4 jenis kuah yang bisa dipilih untuk hidangan ramen tersebut. Kuah tersebut seperti kalbu ayam bumbu kari, kaldu ayam kolagen, kaldu ayam black garlic, dan dry ramen atau tanpa kuah.
Tidak hanya punya nuansa homey khas Jepang saja. Resto ramen ini juga punya fasilitas yang cukup lengkap seperti gazebo, toilet, musala, spot foto, lahan parkir, dan lainnya.
Jam Buka, Lokasi, dan Cara Menuju ke Kataramen Rawamangun
Untuk jam operasional Kataramen terbagi menjadi dua. Buka mulai dari pukul 11:00 WIB hingga pukul 14:00 WIB dan pukul 16:00 WIB hingga pukul 22:00 WIB.
Lokasi tempat makan ini berada di Jalan Balai Pustaka Timur No.C5, Rawamangun, Kecamatan Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13220. Jika dari Stasiun Jatinegara, wisatawan hanya memerlukan waktu sekitar 13 menit perjalanan saja untuk sampai di sana.
ADVERTISEMENT
Wisatawan bisa melalui Jalan H. Darip ke arah Jalan Cipinang Baru Raya. Dari sana kemudian masuk ke Jalan Balai Pustaka Timur. Karena berada di kawasan strategis, Kataramen bisa ditemukan dengan mudah.
Itulah informasi lengkap seputar Kataramen Rawamangun. Wisatawan yang ingin mencicipi ramen khas Jepang yang punya rasa otentik, wajib banget datang ke sana. (VIN)