Konten dari Pengguna

Kmart Jakarta Selatan: Lokasi, Jam Buka, dan Menu yang Tersedia

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
7 Desember 2023 15:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Smriti Kmart Jakarta Selatan, sumber: unsplash/RiccardoBegamini
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Smriti Kmart Jakarta Selatan, sumber: unsplash/RiccardoBegamini
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kmart Jakarta Selatan adalah supermarket yang belakangan ini cukup mencuri perhatian masyarakat, terutama pecinta Negeri Gingseng. Pasalnya, restoran ini menjual berbagai macam makanan ala Korea, seperti makanan, sayur segar, bumbu, buah, hingga alat masak.
ADVERTISEMENT
Hal ini tentu menjadi surga tersendiri bagi pecinta drama Korea yang sering menyaksikan adegan makan ramen, teoppokki, atau makanan khas Korea lainnya. Sebelum berkunjung, ketahui terlebih dahulu lokasi, jam buka, dan menu yang tersedia di supermarket tersebut.

Lokasi, Jam Buka dan Cara Menuju Kmart Jakarta Selatan

Ilustrasi Smriti Kmart Jakarta Selatan, sumber: unsplash/AndrazLazic
Lokasi Kmart Jakarta Selatan berada di Wijaya Grand Centre, Jl. Darmawangsa Raya No.43-44, RT.5/RW.1, Pulo, Kec. Kby. Baru, Jakarta Selatan. Supermarket ini buka setiap hari pukul 08.00-20.00 WIB.
Jika naik MRT, pengunjung bisa turun di Stasiun Blok A dan keluar di Exit D. Jika turun dengan tangga, maka begitu sampai di bawah, maka tinggal jalan lurus saja. Ketika sudah bertemu perempatan jalan raya, lalu belok kanan dan jalan lurus lagi.
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Celebrity Endorsement, Brand Image, dan niat Beli Konsumen oleh Anak Agung Ayu Dita Pradnyasuari Devi, dkk (2023), Kmart umumnya menjual berbagai jenis makanan instan ala Korea. Bahkan, tersedia pula minuman alkohol seperti soju di supermarket tersebut.
Ilustrasi Smriti Kmart Jakarta Selatan, sumber: unsplash/MarkusWingkler
Ada banyak menu makanan yang tersedia di Kmart. Area makan di supermarket ini tidak terlalu luas dan hanya berisi 8-10 kursi di dalamnya. Area meja dan kursi berhadapan langsung dengan dapur, sehingga pengunjung bisa melihat langsung proses memasaknya.
Meskipun sempit, namun suasananya masih tergolong kondusif karena ada AC. Agar tidak antre, pengunjung bisa datang pada waktu weekday dan hindari jam makan siang.
Beberapa menu yang tersedia di Kmart ini yaitu Bimbimbap, Toppoki Spicy, Ropokki, Kimchi, Odeng, Kimbab, Jajangmyeon, dan lain-lain. Porsinya cukup banyak dan tentunya menyenyangkan.
ADVERTISEMENT
Selain itu, banyak pula snack impor dari Korea Selatan yang terdisplay di supermarket ini. Beberapa di antaranya yaitu cumi kering, corn dog, es krim, susu, dan masih banyak lagi.
Saat berbelanja makanan di Kmart Jakarta Selatan, pengunjung harus jeli karena rak makanan Korea halal dan non halal bercampur. Makanan yang mengandung babi ditandai dengan pricetag berwarna kuning. Sementara itu, makanan yang tidak mengandung babi ditandai dengan pricetag berwarna putih. (DLA)