Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Ohana Waterpark, Tempat Main Air Seru di Bekasi
3 Oktober 2024 15:08 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kolam renang, yang sekaligus cocok jadi tempat main air di Bekasi, adalah Ohana Waterpark. Waterpark ini punya beberapa kolam renang, dengan beberapa atraksi yang bisa dinaiki pengunjung.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan Instagram resmi @ohanawaterpark.official, kolam renang ini berada di Perumahan Taman Jatisari Permai, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi. Sekitar 1 jam dari Jakarta dan pusat Kota Bekasi.
Daya Tarik Ohana Waterpark
Ohana Waterpark memiliki daya tarik, mulai dari banyaknya kolam dan peruntukannya hingga wahana yang tersedia.
Berikut merupakan beberapa daya tarik dari kolam renang dan juga waterpark di Bekasi ini. Informasinya berdasarkan Instagram resmi @ohanawaterpark.official.
1. Waterpark yang Luas
Waterpark dan kolam renang ini punya area yang cukup luas. Pengunjung bisa dengan leluasa bermain dan eksplorasi taman bermain air ini.
Selain area kolam renang dan waterparknya yang luas, tersedia pula lokasi parkir kendaraan yang juga cukup luas.
2. Ada Beberapa Kolam Renang untuk Anak hingga Kolam Arus
Di waterpark ini, ada beberapa kolam renang yang bisa digunakan pengunjung. Di antaranya ada kolam renang semi profesional, kolam renang untuk anak-anak dengan playground air, hingga kolam arus, yang cocok untuk bersantai dan berenang dengan pelampung.
ADVERTISEMENT
3. Seluncuran Air yang Seru untuk Dinaiki
Sebagaimana waterpark, terdapat juga beberapa seluncuran air, yang seru untuk dinaiki oleh pengunjung. Ada seluncuran untuk 1 orang, ada seluncuran dengan putaran di atasnya hingga seluncuran yang memiliki ketinggian tertentu sebelum pengunjung turun ke dalam kolam.
Waterpark ini tidak buka setiap hari. Tempat ini buka dari hari Rabu sampai Jumat 09.00 pagi hingga 17.00 sore hari. Pada hari Sabtu dan Minggu mulai dari 08.30 pagi hingga 17.00 sore hari.
Pada bulan Oktober 2024, ada harga promosi untuk pengunjung yang datang bertiga. Pada Rabu hingga Jumat Rp100.000 untuk 3 orang dan Sabtu hingga Minggu Rp140.000.
Demikian ulasan mengenai Ohana Waterpark, kolam renang yang juga sekaligus cocok sebagai tujuan bermain air seru. Informasinya bisa dijadikan sebagai referensi sebelum mengunjungi waterpark ini. (Fitri A)
ADVERTISEMENT