Konten dari Pengguna

Pop Mart Gandaria City Lantai Berapa? Ini Jawabannya

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
14 September 2024 15:35 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pop Mart Gandaria City Lantai Berapa. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Victoriano Izquierdo
zoom-in-whitePerbesar
Pop Mart Gandaria City Lantai Berapa. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Victoriano Izquierdo
ADVERTISEMENT
Pop Mart Gandaria City lantai berapa? Pop Mart adalah salah satu toko yang berada di dalam Gandaria City Mall. Toko ini menjual mainan dan miniatur yang menggemaskan. Penggemar miniatur akan dimanjakan dengan banyaknya pilihan miniatur.
ADVERTISEMENT
Pop Mart menyediakan banyak figurine karakter kartun, hewan, dan karakter unik lain yang memanjakan mata. Pengunjung bisa membeli figur yang disukai untuk menambah koleksi.

Pop Mart Gandaria City Lantai Berapa? Ini Letak Tokonya

Mengoleksi barang tertentu adalah hobi sebagian orang. Barang yang dikoleksi ini bermacam-macam, misalnya mainan dan miniatur. Bagi yang suka mengoleksi mainan dan miniatur, bisa berburu barang tersebut di Pop Mart.
Mengutip dari akun Instagram resmi @popmartid, Pop Mart Indonesia berada di Gandaria City Mall. Pop Mart Gandaria City lantai berapa? Toko ini terletak di Mainstreet Ground Floor Gandaria City Mall. Pop Mart dibuka setiap hari mulai pukul 10.00 sampai 22.00.
Pop Mart Gandaria City ini merupakan gerai pertama di Indonesia. Toko ini secara resmi dibuka pada tanggal 19 Juli 2024. Sebelum membuka gerai di Indonesia, Pop Mart sudah lebih dulu membuka gerai di negara lain seperti Malaysia, Singapura, Thailand, Jepang, Hong Kong, dan lainnya.
ADVERTISEMENT
Pop Mart dipenuhi dengan rak-rak yang tertata rapi dan berisi koleksi figurine yang beragam. Di sini ada karakter hewan lucu, karakter fiksi ikonik, dan desain original Pop Mart yang unik.
Salah satu hal yang menarik di Pop Mart adalah adanya konsep blind box yang penuh dengan kejutan. Sensasi membuka blind box sangat seru karena konsumen tidak tahu figurine apa yang ada di dalam kotak. Setiap figurine memiliki keunikan dan daya tariknya masing-masing.

Alamat dan Rute ke Gandaria City Mall

Gandaria City Mall adalah salah satu pusat perbelanjaan terbesar di Jakarta Selatan. Mal ini beralamat di Jalan Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Kecamatan Kebayoran Lama, Kota Jakarta Selatan. Berikut adalah rute ke Gandaria City Mall dari Pondok Indah Mall 1.
ADVERTISEMENT
Pop Mart Gandaria City lantai berapa? Toko figurine ini berada di Mainstreet Ground Floor Gandaria City Mall. Selamat berbelanja! (KRI)