Konten dari Pengguna

PRJ Weekday Buka Jam Berapa 2024? Cek Informasinya di Sini

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
22 Juni 2024 11:06 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
PRJ weekday buka jam berapa 2024, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Mitchell Luo
zoom-in-whitePerbesar
PRJ weekday buka jam berapa 2024, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Mitchell Luo
ADVERTISEMENT
Pekan Raya Jakarta atau PRJ kembali hadir di Kemayoran pada tahun ini. Oleh karena itu, informasi mengenai PRJ weekday buka jam berapa 2024 perlu diketahui calon pengunjung yang akan datang pada hari biasa.
ADVERTISEMENT
PRJ atau yang juga disebut Jakarta Fair adalah pameran terbesar, terlama, dan paling lengkap di Asia Tenggara sebagaimana dikutip dari situs resminya di jakartafair.co.id. Pameran ini rutin diadakan setiap tahunnya dan selalu berhasil menarik banyak pengunjung.

PRJ Weekday Buka Jam Berapa 2024?

PRJ Kemayoran bisa dikunjungi setiap hari, baik di weekday mau pun weekend. Namun, PRJ weekday buka jam berapa 2024? Diketahui PRJ buka mulai pukul 15.30 hingga 22.00 WIB di hari biasa sesuai informasi dari Instagramnya di @jakartafairid.
Sementara pada akhir pekan pengunjung bisa datang mulai pukul 10.00 hingga 22.00 WIB. Pastikan untuk memerhatikan jam operasional ini sebelum datang ke PRJ Kemayoran agar bisa berkeliling di pameran tersebut dengan puas.
ADVERTISEMENT
Setiap tahunnya PRJ selalu diadakan di arena JIEXPO Kemayoran. Dengan area yang cukup luas, para pengunjung bisa berkeliling menikmati berbagai daya tarik dan hiburan yang tersedia.
Di sini pengunjung bisa belanja aneka produk, mulai dari kuliner, fashion, hingga produk elektronik. Berbagai merek ternama dan UMKM bisa ditemukan di sini dengan beragam promo menariknya.
Selain berbelanja, pengunjung juga bisa wisata kuliner dengan mencoba aneka makanan dan minuman lezat yang menggugah selera. Ada banyak tenant kuliner yang menghadirkan promo menarik dan tentunya sayang untuk dilewatkan.
Jika sudah lelah berkeliling, maka bisa menikmati penampilan berbagai musisi ternama di area konser. Ada berbagai musisi yang akan hadir di PRJ untuk memberikan hiburan bagi seluruh pengunjung yang ada.
ADVERTISEMENT

Harga Tiket PRJ 2024 untuk Pengunjung

Untuk bisa berkunjung ke PRJ, maka wajib memiliki tiket terlebih dahulu. Tiket bisa dibeli secara online dengan harga tiket yang berbeda tergantung hari kunjungan. Adapun rincian harganya adalah sebagai berikut:

1. Tiket Masuk (Tanpa Konser)

2. Bundling Tiket Masuk + Konser Reguler

3. Bundling Tiket Masuk + Konser VIP

ADVERTISEMENT

4. Tiket Paket Terusan (VIP & Reguler)

Itulah informasi dari PRJ weekday buka jam berapa 2024 yang perlu diketahui sebelum berkunjung. Pastikan untuk membeli tiket terlebih dahulu agar bisa masuk ke area PRJ Kemayoran. (PRI)