Rute 6D TransJakarta Stasiun Tebet-Bundaran Senayan

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
Konten dari Pengguna
10 Maret 2024 14:47 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Rute 6D TransJakarta. Foto hanya sebagai ilustrasi saja. Sumber: Unsplash/Farrel R. S.
zoom-in-whitePerbesar
Rute 6D TransJakarta. Foto hanya sebagai ilustrasi saja. Sumber: Unsplash/Farrel R. S.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Rute 6D TransJakarta Stasiun Tebet-Bundaran Senayan menghubungkan beberapa wilayah penting di Jakarta. Di antaranya kawasan Tebet, Kuningan, hingga Senayan.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan website resmi TransJakarta, transjakarta.co.id, rute bus ini juga melewati beberapa pusat perbelanjaan, yakni Lotte Shopping Avenue dan fX Sudirman. Juga melalui Kompleks Stadion Utama Gelora Bung Karno.
TransJakarta ini juga menjadi transportasi umum yang menghubungkan stasiun KRL Commuter Line dengan tempat-tempat penting di sekitar Tebet, Kuningan hingga Senayan.

Rute 6D TransJakarta dari Stasiun Tebet Menuju Bundaran Senayan PP

Rute 6D TransJakarta. Foto hanya sebagai ilustrasi saja. Sumber: Unsplash/muhammad arief.
Rute 6D TransJakarta Stasiun Tebet-Bundaran Senayan beroperasi secara terus menerus. Dengan kata lain, bus TransJakarta akan melanjutkan perjalanan kembali ke halte awal dari halte akhirnya (perjalanan PP).
Berikut merupakan rute bus 6D Stasiun Tebet-Bundaran Senayan, yang dibagi ke dalam dua rute, Stasiun Tebet-Bundaran Senayan dan sebaliknya. Informasi ini dihimpun dari website resmi TransJakarta, transjakarta.co.id.
ADVERTISEMENT

1. Stasiun Tebet-Bundaran Senayan

Stasiun Tebet → Gebu Minang → Lapangan Ros → Cervino Village → Pal Batu 2 → Pal Batu 3 → SMU 79 → UPT. LLHD 1 → Seberang Manhattan Hotel → Pos Polisi Satrio → Mega Kuningan → Lotte Mall → Kuningan 1 → Pos Polisi Satrio → Mega Kuningan → Lotte Mall Kuningan 1 → Karet Pedurenan 1 → Viva Futsal → Sampoerna Strategic → Plaza Sentral → Gelora Bung Karno 1 → Summitmas → Bundaran Senayan

2. Bundaran Senayan-Stasiun Tebet

Bundaran Senayan → Bundaran Senayan 2 → Fx Sudirman → Gelora Bung Karno 2 → GBK Pintu 7 → Benhil 3 → Karet Sudirman 2 → Karet Sudirman 3 → Grand Sahid → Jl. Karet Pasar Baru Timur 5 → City Walk Sudirman → Sahid Sudirman Center → Flyover Karet → Jl. Bek Murad → Seberang Standard → Chartered → Karet Pedurenan 2 → Satrio 61 → Ambassador → Kuningan 18 → UPT. LLHD 2 → Puri Casablanca I → Kota Kasablanka → Telkom Tebet → Sawo Kecik Raya → Stasiun Tebet
ADVERTISEMENT
Bus rute 6D Stasiun Tebet-Bundaran Senayan PP beroperasi setiap hari, baik pada hari kerja maupun akhir pekan. Bus pertama berangkat pukul 05.00 pagi dan mengakhiri jam operasionalnya pada pukul 22.00 malam hari.
Dengan mengetahui rute 6D TransJakarta dengan perjalanan dari Stasiun Tebet Menuju Bundaran Senayan PP, tentu dapat membantu penumpang untuk menentukan jadwal keberangkatan dengan armada bus kota ini. (Fitri A)