Konten dari Pengguna

SIM Simulator Golf Academy, Tempat Main Golf Indoor di Jakarta

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
26 Januari 2024 14:28 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
SIM Simulator Golf Academy, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/REGINE THOLEN
zoom-in-whitePerbesar
SIM Simulator Golf Academy, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/REGINE THOLEN
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ingin mencoba bermain golf tapi tidak ingin panas-panasan? Maka bisa datang ke SIM Simulator Golf Academy yang menawarkan tempat untuk bermain golf indoor dengan beragam fasilitas.
ADVERTISEMENT
Tempat ini hadir dengan menyuguhkan serunya bermain golf virtual di dalam ruangan. Tidak hanya itu, pengunjung juga bisa bermain sambil menikmati aneka sajian menu yang tersedia di Nearest to the Pin Resto and Bar.

Lokasi dan Jam Buka SIM Simulator Golf Academy

SIM Simulator Golf Academy, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Courtney Cook
SIM Simulator Golf Academy ini berlokasi di SCBD Park, Kawasan SCBD Jalan Jenderal Sudirman Lot 8 A-1, Senayan, Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan. Berada di pusat kota membuat tempat ini mudah untuk dicapai, baik dengan kendaraan pribadi maupun transportasi umum.
Setiap harinya tempat ini buka mulai pukul 06.00 hingga 22.00 WIB. Dengan jam buka yang cukup lama tersebut, pengunjung bisa datang sesuai keinginan untuk mencoba bermain simulator golf yang unik maupun berlatih agar lebih lihai dalam olahraga golf di lapangan.
ADVERTISEMENT

Harga Tiket untuk Bermain Golf Virtual di SIM Simulator Golf Academy

SIM Simulator Golf Academy, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Robert Ruggiero
Bagi yang tertarik mencoba bermain dan berlatih golf di SIM Golf Academy, maka bisa melakukan reservasi terlebih dahulu. Reservasi bisa dilakukan secara online melalui situs booking.chope.co maupun melalui pesan di aplikasi WhatsApp.
Berdasarkan informasi dari akun Instagram resmi SIM Golf Academy di @simgolfacademy, pengunjung yang akan bermain golf virtual di sini akan dikenakan biaya sesuai jenis ruangan yang dipilih. Adapun rincian harganya adalah sebagai berikut:

1. Tee Box

2. Ruang VIP

Harga tiket tersebut berlaku untuk bisa bermain selama 60 menit. Jika ingin bermain lebih dari 60 menit, maka akan dikenakan harga kelipatan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
ADVERTISEMENT
Itu dia informasi mengenai SIM Simulator Golf Academy yang bisa dikunjungi jika ingin bermain atau berlatih golf di dalam ruangan. Dengan berbagai fasilitas yang tersedia, bermain golf virtual di sini bisa jadi kegiatan seru untuk dilakukan. (PRI)