Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Taman Tabebuya untuk Refreshing di Tengah Kota Jakarta
15 Mei 2024 15:51 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Di taman ini disediakan berbagai macam fasilitas yang cukup lengkap. Tak heran jika banyak pengunjung yang betah berlama-lama di taman ini, baik untuk sekadar bersantai atau bahkan berolahraga dan bermain bersama anak.
Informasi Lokasi Taman Tabebuya dan Fasilitasnya
Taman Tabebuya adalah ruang terbuka hijau yang berada di Jakarta . Mengutip situs resmi jakarta-tourism.go.id, Taman Tabebuya merupakan taman yang dapat dikunjungi untuk olahraga sekaligus bermain bersama anak. Taman ini berlokasi di Jl Moh Kahfi I, Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Taman yang sering disebut sebagai Taman Angsa Ciganjur atau Taman Moch. Kahfi 1 ini memiliki luas sekitar 9.626 m2. Taman ini terbilang cukup luas sehingga nyaman untuk digunakan berbagai macam aktivitas.
Pengunjung dapat memberi makan ikan yang ada di kolam teratai, piknik di rumput taman, olahraga di jogging track, bermain bulu tangkis, atau bahkan melakukan olahraga yoga. Taman yang berada di ujung selatan Kota Jakarta ini menyuguhkan pemandangan yang cantik.
ADVERTISEMENT
Di sini, pengunjung dapat melihat jajaran pohon tabebuya dan kolam teratai di lembah yang hijau dan asri. Pohon tabebuya merupakan tanaman yang berasal dari Brazil dengan bunganya yang unik dan cantik.
Keunikan pohon tabebuya ini adalah memiliki bunga dengan kelopaknya yang berwarna merah muda. Ketika waktunya mekar, bunga tabebuya ini akan terlihat seperti bunga sakura, terlebih ketika bunga ini mulai berguguran.
Namun perlu diketahui bahwa bunga tabebuya hanya mekar pada waktu-waktu tertentu. Biasanya bunga tabebuya akan mekar di pertengahan musim penghujan hingga akhir musim penghujan yaitu sekitar bulan Oktober.
Taman yang telah diresmikan sejak tahun 2011 ini dapat dikunjungi publik mulai pagi, pukul 07.00. Pengunjung dapat piknik dan beraktivitas di Taman Tabebuya hingga pukul 17.30 WIB setiap harinya. Agar dapat beraktivitas secara maksimal, pastikan jam kedatangan pengunjung sesuai dengan jam operasional taman.
ADVERTISEMENT
Taman Tabebuya yang berlokasi di Jakarta Selatan ini dapat menjadi referensi untuk menikmati waktu lengang di sekitaran Jakarta. (NIS)