Konten dari Pengguna

Warteg Warmo, Warteg Legendaris yang Buka 24 Jam di Jakarta

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
5 Maret 2024 12:53 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Warteg Warmo, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Falaq Lazuardi
zoom-in-whitePerbesar
Warteg Warmo, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Falaq Lazuardi
ADVERTISEMENT
Warteg Warmo merupakan warteg populer yang legendaris di Jakarta. Tempat ini bisa dikunjungi untuk mengisi perut ketika lapar. Dengan pilihan lauk yang beragam dan harga yang masih terjangkau, membuat warteg satu ini tidak pernah sepi oleh pengunjung.
ADVERTISEMENT
Warteg merupakan singkatan dari warung tegal yang menyajikan berbagai menu nikmat sebagaimana dikutip dari buku Membangun Peluang Wirausaha Makanan dan Minuman, Deddy Ardiansyah Suis, (2019:37). Dengan berkunjung ke warteg, masyarakat bisa menikmati aneka menu lezat yang mengenyangkan
Warteg Warmo, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Inna Safa
Warteg Narno disebut sebagai warteg legendaris karena sudah buka sejak tahun 1970 silam. Menariknya, warteg ini buka 24 jam setiap harinya. Jadi, jika lapar tengah malam, bisa langsung menuju warteg ini untuk mengisi perut dengan berbagai lauk yang tersedia.
Pilihan lauk yang disajikan pun cukup bervariasi. Mulai dari ikan tongkol, orek tempe, tumis buncis, ayam bakar, capcay, tumis usus, sate cumi, hingga aneka gorengan seperti bakwan, tempe goreng, tahu goreng, dan masih banyak lagi pilihan lauk lainnya.
ADVERTISEMENT
Sama seperti warteg lainnya, pengunjung bisa memilih setiap lauk tersebut sesuai selera dengan menunjuk etalase kaca yang ada di dalam warteg. Nantinya penjual akan mengambilkan lauk yang dipilih ke dalam piring. Tidak lupa sepiring nasi putih hangat juga akan disajikan bersama lauk pilihan agar lebih kenyang.
Dari banyaknya lauk yang disajikan di warteg ini, ada beberapa menu yang menjadi andalan dan selalu dipesan oleh para pengunjung. Menu andalan tersebut adalah semur jengkol, rendang daging, dan daging serundeng. Ketiga menu tersebut memiliki rasa gurih lezat yang menggugah selera.
Tidak hanya ada berbagai macam pilihan lauk, ada juga kerupuk untuk menambah kenikmatan makanan yang disantap. Biasanya akan ada beberapa jenis kerupuk yang bisa dipilih untuk disantap bersama nasi dan lauk pauk.
ADVERTISEMENT
Agar makan semakin nikmat, jangan lupa untuk memesan minuman. Di sini terkenal dengan menu es tehnya yang disajikan dalam gelas berukuran besar. Jadi pembeli bisa puas menikmati es teh, bahkan bisa diminum untuk dua orang.

Lokasi dari Warteg Warmo

Warteg Warmo, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/PETER TEOFILUS KARUNDENG
Warteg legendaris ini terletak di Jalan Tebet Timur Raya Nomor 1D, Tebet Timur, Kecamatan Tebet, Kota Jakarta Selatan. Jadi bagi yang tertarik menikmati kelezatan berbagai hidangan yang ada di warteg ini, bisa langsung datang ke alamat tersebut.
Lokasinya cukup strategis dan tidak jauh dari kawasan Tebet Eco Park. Jika datang pada jam makan, terutama di jam makan siang, maka bisa saja pembeli harus antre terlebih dahulu. Sebab, tempat makan ini selalu ramai oleh pengunjung, khususnya pada jam makan.
ADVERTISEMENT
Warteg Warmo bisa jadi pilihan tempat makan yang patut dikunjungi, terutama bagi yang ingin menikmati masakan rumahan dengan harga yang masih terjangkau. Apalagi warteg ini buka 24 jam, bisa dikunjungi kapan pun saat perut lapar. (PRI)