news-card-video
25 Ramadhan 1446 HSelasa, 25 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

3 Rekomendasi Tempat Bukber di Tegal Enak dan Nyaman

Seputar Jateng
Menyajikan segala informasi seputar Jawa Timur, khususnya tentang travel dan kuliner.
23 Maret 2025 13:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jateng tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
rekomendasi tempat bukber di Tegal. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/toa heftiba
zoom-in-whitePerbesar
rekomendasi tempat bukber di Tegal. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/toa heftiba
ADVERTISEMENT
Mencari tempat makan untuk bukber di Tegal tidaklah sulit. Ada banyak rekomendasi tempat bukber di Tegal yang menawarkan makanan lezat.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya itu saja, tempat bukber tersebut juga punya area yang luas dan nyaman. Sehingga cocok dikunjungi bersama keluarga, teman, atau rekan kerja.

3 Rekomendasi Tempat Bukber di Tegal yang Bisa Diketahui

Bagi yang sedang mencari tempat bukber di Tegal, tidak perlu bingung lagi. Berikut ini ada beberapa rekomendasi tempat bukber di Tegal yang bisa dikunjungi.

1. Ibu Djoe& Tante Hoa

Dikutip dari Instagram @ibudjoedantantehoa, Ibu Djoe& Tante Hoa merupakan restoran Indonesia sekaligus Chinese. Restoran ini menawarkan berbagai hidangan lezat seperti iga konro ibu djoe, nasi bakar kendil, kwetiau tante hoa, nasi tim, bakpao, dan lainnya.
Untuk menu minumannya pun cukup lengkap mulai dari kopi tarik, cappucino, latte, aneka jus, dan masih banyak lagi. Harga menu makanan dan minuman yang ada di sana mulai dari Rp15.000.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jalan Kapten Sudibyo No.113C, Kemandungan, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal, Jawa Tengah 52131.

2. Rumah Makan Sate Mendo Wendy's

Rumah Makan Sate Mendo Wendy's menjadi tempat bukber favorit banyak orang. Menu andalan yang ada di restoran ini yaitu sate daging kambing muda.
Adapun menu makanan lainnya yang bisa dicicipi di sana seperti garang asem, gulai, sop kambing, dan lainnya. Restoran ini juga punya area yang luas sehingga bisa dikunjungi secara rombongan.
Alamat: Jalan Letjen. Suprapto No.59, Kraton, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal, Jawa Tengah 52112.

3. My Story Cafe Bistro& Social House

Rekomendasi tempat bukber terakhir di Tegal yaitu My Story Cafe Bistro& Social House. Restoran ini punya nuansa yang instagramable.
Menu makanan yang ada di restoran ini juga cukup lengkap. Beberapa di antaranya seperti ayam goreng terasi, salmon teriyaki, soto betawi wagyu, chicken cordon bleu, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jalan Kapten Sudibyo No.3 Blok C, Debong Kulon, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal, Jawa Tengah 52133.
Itulah tiga rekomendasi tempat bukber di Tegal yang bisa dikunjungi. Sebelum berkunjung sebaiknya melakukan reservasi lebih dulu agar tidak kehabisan tempat. (VIN)